Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Man United Ini Ungkap Pernah Merasa Murka kepada Sir Alex

By M Hadi Fathoni - Minggu, 6 Februari 2022 | 16:01 WIB
Wayne Rooney dan Sir Alex Ferguson saat masih sama-sama membela Manchester United.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Wayne Rooney dan Sir Alex Ferguson saat masih sama-sama membela Manchester United.

Sebagaimana yang dilansir oleh Superball.id melalui Metro.co.uk, Rooney mengatakan kepada Daily Mail bahwa pernah merasa murka kepada Ferguson saat kelahiran anak pertamanya, Kai Rooney.

Kejadian itu berlangsung pada tahun 2009 silam, saat Manchester United bersua CSKA Moscow dalam lanjutan pertandingan Liga Champions.

"Setelah Kai lahir, Alex Ferguson memintaku untuk kembali dan meninggalkan Coleen di rumah sakit karena kami akan melawan CSKA Moscow di Liga Champions pada keesokan harinya."

Rooney sendiri mengaku kepada Ferguson bahwa dirinya sudah tidak tidur selama dua hari, dan hal itu diungkapkan Rooney dikarenakan takut berpengaruh pada performanya dilapangan saat dia dimainkan nanti.

Baca Juga: Tak Ikut Main Lawan Inter Milan, Lord Tejo Beri Kontribusi untuk AC Milan Lewat Aksi Jail

"Saya ingat ketika Kai baru saja lahir, saya hanya berpikir bagaimana saya memutuskan?," tambah Rooney.

Rooney juga mengatakan bahwa saat pertandingan dimulai, ia hanya dimasukkan kedalam bangku cadangan Ferguson.

Sebelumnya Ferguson sendiri mengatakan kepada Rooney bahwa dirinya akan bermain pada laga itu, namun kenyataan yang ada dilapangan berbeda dengan apa yang ada dipikiran Rooney.

Dengan keputusan Ferguson yang sangat aneh dengan memainkannya dari bangku cadangan, Rooney pun mengatakan cukup murka dengan keputusan yang diambil oleh pelatihnya tersebut.

Setelah laga usai, Rooney sempat berbicara kepada Ferguson terkait permasalahannya tersebut.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : metro.co.uk, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X