Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Saddil Ramdani dkk Dikecam Fans, Pelatihnya Puji Harimau Muda Jelang Lawan Timnas U-23 Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 6 Februari 2022 | 21:45 WIB
Pemain Sabah FC Saddil Ramdani saat melawan Terengganu FC dalam lanjutan Liga Super Malaysia 2021
MFL
Pemain Sabah FC Saddil Ramdani saat melawan Terengganu FC dalam lanjutan Liga Super Malaysia 2021

Dalam starting line-up, tercatat ada empat pemain yang membela Timnas Malaysia di Piala AFF 2020 lalu.

Baca Juga: Butuh Persiapan Matang untuk Hadapi Timnas U-23 Indonesia, Pelatih Malaysia Ogah Tunggu Pemain dari AS

Mereka adalah Khairul Fahmi Che Mat, Dominic Tan, Rizal Ghazali, dan kapten kesebelasan Baddrol Bakhtiar.

Selain itu, ada pula pemain veteran Mohd Amri Yahya dan dua pemain asing yakni Park Tae-su dan Stuart John Wilkin.

Sabah FC mampu menguasai pertandingan dan menciptakan sejumlah peluang berbahaya, terutama di babak pertama.

Saddil Ramdani juga beberapa kali terlihat mampu memberikan ancaman kepada lini pertahanan Malaysia.

Akan tetapi, penyelesaian akhir yang buruk membuat pemain berusia 23 tahun itu gagal mencetak gol.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Ditargetkan Juara Piala AFF U-23 2022 Faktor Ini Jadi Alasan Utama

Tercatat, ada tiga peluang emas yang disia-siakan oleh Saddil Ramdani sepanjang pertandingan.

Timnas U-23 Malaysia justru mampu mencetak gol lebih dulu pada menit ke-76 melalui T. Saravanan.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Bharian.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X