Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Awal Mula Adanya Konten Berbau Olahraga di Kanal Youtube Vindes

By M Hadi Fathoni - Senin, 7 Februari 2022 | 16:33 WIB
Desta vs Abdel, pertandingan ekshibisi tenis meja antar selebriti.
Desta vs Abdel, pertandingan ekshibisi tenis meja antar selebriti.

Baca Juga: Viral! Ini Alasan yang Bikin Desta Bertanding Tenis Meja dengan Abdel

Onad awalnya menjawab ia dahulu pernah menjajal olahraga sepakbola dan berposisi sebagai seorang striker, ia juga mengklaim bahwa saat menjadi striker sering mencatatkan namanya di papan skor saat tim nya sedang bertanding.

"Dulu gua sekolah sepak bola, tapi sekarang fisik gua udah ga kuat. Sama pingpong, gua jago pingpong," ucap Onad.

Mendengar penjelasan Onad tersebut sontak Membuat Vincent Rompies berteriak dan menunjuk ke arah Desta.

Hal itu dilakukan karena menurut Vincent, Desta adalah orang yang memiliki skill tenis meja diantara teman-teman lainnya.

Desta pun seakan-akan mengamini perkataan dari Vincent sampai menyebutkan kalau ada turnamen tenis meja di daerah tempat tinggalnya dulu, ia selalu menjadi perwakilan warga sekitar untuk mengikuti turnamen tersebut.

Vincent sangat semangat untuk mengajak Desta dan Onad adu tanding tenis dan akan disiarkan secara langsung di kanal youtube mereka nantinya.

Baca Juga: Pelatih Atletico Madrid: Level Barcelona Tidak Lebih Baik, Cuma Lebih Efektif

"Ayo tanding pingpong, kalau di Deddy (Corbuzier) kan catur tuh nah kalau dikita nantinya lu sama Onad tanding pingpong. Kan seru tuh." ungkap Vincent.

Onad dan Desta langsung menyetujui ide dari Vincent tersebut, namun sebelum itu Desta memberi persyaratan kepada Onad agar pertandingan itu dapat terlaksana.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : YouTube, Twitter

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X