Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Drawing Kualifikasi Piala Asia 2023 - Timnas Indonesia Kalah Selangkah dari Malaysia Menuju China

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 17 Februari 2022 | 18:21 WIB
Kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Bahar (tengah) dikepung dua pemain Malaysia dalam duel Grup B Piala AFF 2020. Kedua tim kini bersiap ke Kualifikasi Piala Asia 2023.
FACEBOOK.COM/FAM
Kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Bahar (tengah) dikepung dua pemain Malaysia dalam duel Grup B Piala AFF 2020. Kedua tim kini bersiap ke Kualifikasi Piala Asia 2023.

Jadi, ada 24 tim yang akan tampil di Piala Asia 2023, 16 Juni-16 Juli.

Dari Asia Tenggara, Timnas Vietnam menjadi satu-satunya tim yang tak harus mengikuti Kualifikasi Piala Asia 2023 ini.

Pasalnya, Vietnam berhasil lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022, yang sekaligus menjadi tiket ke Piala Asia 2023.

Pembagian pot untuk drawing Kualifikasi Piala Asia 2023 sudah dilakukan.

Skuad Garuda, yang semula di pot 4 atau terakhir, berpindah ke pot 3 berkat peningkatan ranking FIFA ke posisi 160.

Baca Juga: Rivalitas ASEAN Merambat ke Jepang, Pratama Arhan Dikeroyok Pemain Vietnam dan Thailand di J-League 2

Indonesia naik kelas pot sekaligus menggeser Singapura ke pot 4.

Penentuan pot dalam Kualifikasi Piala Asia 2023 ini menggunakan ranking FIFA sebagai acuan untuk pembagian grup.

Timnas Indonesia tergabung bersama Afghanistan, Yaman, Myanmar, Malaysia, dan Maladewa di pot 3.

PEMBAGIAN POT DRAWING
KUALIFIKASI PIALA ASIA 2023


Editor : Imadudin Adam
Sumber : The-AFC.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X