Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gelandang Jebolan Garuda Select Sepakat dengan Shin Tae-yong soal Kelemahan Timnas Indonesia

By M Hadi Fathoni - Jumat, 18 Februari 2022 | 10:31 WIB
Pemain Garuda Select, Brylian Aldama, saat wawancara dengan tim BolaSport.com di Inggris.
MOCHAMAD HARRY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Pemain Garuda Select, Brylian Aldama, saat wawancara dengan tim BolaSport.com di Inggris.

SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia semenjak diasuh oleh pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, mampu menampilkan permainan ciamik dalam kompetisi resmi maupun laga persahabatan.

Bahkan Timnas Indonesia mampu melejit naik sekitar 10 peringkat lebih pada ranking FIFA, mereka saat ini ada di peringkat 164 dunia.

Hal itu mereka dapatkan usai menjadi finalis dalam turnamen Piala AFF 2020 lalu.

Namun, Shin Tae-yong merasa anak-anak asuhnya tersebut masih memiliki banyak kelemahan dalam hal permainan.

Shin Tae-yong mengatakan Timnas Indonesia masih kurang dalam hal teknik dasar dan mental saat bertanding.

Yang paling sering menjadi perhatian Shin Tae-yong adalah tentang operan para pemain yang masih kerap salah.

Beberapa kali Shin Tae-yong terlihat memberi instruksi kepada para pemainnya untuk membenahi kemampuan operan mereka.

Brylian Aldama, salah satu pemain yang pernah dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti TC Timnas Indonesia pun sepakat dengan ungkapan sang pelatih.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Telanjur Mundur, Aturan Baru Ditetapkan di Piala AFF U-23 2022 Akibat Badai Covid-19

Brylian sempat melanjutkan karier sepak bolanya di luar negeri bersama klub asal Kroasia, HNK Rijeka, sebelum akhirnya ia diputus kontrak oleh klub belum lama ini.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.