Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Greenwood Ditendang, Anthony Elanga Jadi Pahlawan Baru Man United

By M Hadi Fathoni - Kamis, 24 Februari 2022 | 21:40 WIB
Pemain sayap Manchester United, Anthony Elanga, pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Wanda Metropolitano, Rabu (23/2/2022)
TWITTER.COM/OPTAJOE
Pemain sayap Manchester United, Anthony Elanga, pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Wanda Metropolitano, Rabu (23/2/2022)

SUPERBALL.ID - Manchester United tampaknya tak terlalu pusing memikirkan siapa pemain yang cocok untuk mengisi tempat Mason Greenwood di tim inti.

Publik sepak bola dunia sudah tahu sebuah fakta bahwa akademi milik Manchester United memang merupakan salah satu yang terbaik.

Akademi United mampu melahirkan talenta-talenta terbaik yang bermain untuk klub-klub besar dunia.

Contohnya saja yang paling terkenal adalah class of 92, di generasi itu ada nama David Beckham yang berhasil menjadi megabintang sepak bola dunia.

Ada juga nama Ryan Giggs dan Paul Scholes yang mampu meraih gelar juara Liga Champions pada tahun 1999 dan 2008.

Tradisi mempromosikan skuad muda pun tak pernah dihentikan oleh Manchester United.

Di era sepak bola modern ini mereka juga sudah menghasilkan beberapa pemain yang sempat dilirik oleh klub besar.

Sebagai contoh, Paul Pogba yang merupakan pemain akademi United pernah membawa Juventus melaju ke babak final Liga Champions.

Pogba juga berhasil mengantarkan Timnas Prancis menjadi juara Piala Dunia 2018 dengan mencetak satu gol pada pertandingan itu.

Skuad United saat ini dihuni oleh beberapa pemain akademi yang akhirnya menjadi tim inti mereka.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X