Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United di Ambang Rekor Buruk, Petinggi Klub Berikan 2 Syarat Mutlak Untuk Pelatih Baru

By M Hadi Fathoni - Rabu, 2 Maret 2022 | 19:23 WIB
Direktur Sepak Bola Manchester United, John Murtough.
TWITTER.COM//REDDEVILSADVOC
Direktur Sepak Bola Manchester United, John Murtough.

Hal ini disampaikan oleh John Murtough selaku direktur sepak bola United, seperti yang dikutip Superball.id melalui Manchester Evening News.

"Kami sekarang sedang melakukan proses menyeluruh untuk penunjukan manajer permanen baru yang akan mengambil alih musim panas ini, dengan tujuan untuk membuat kami kembali menantang gelar domestik dan Eropa itu," ujar Murtough.

Baca Juga: Prestasi Man United di Bawah Asuhan Rangnick Lebih Baik atau Lebih Buruk dari Solskjaer?

Seleksi yang saat ini sedang dilakukan oleh petinggi klub, semata-mata dibuat untuk menepati janji yang telah mereka berikan ke penggemar United.

Mereka menjanjikan kepada penggemar, akan menunjuk pelatih baru sebelum musim kompetisi 21-22 berakhir.

Nama teratas untuk kandidat pelatih United selanjutnya masih tetap diisi oleh dua orang, yaitu Mauricio Pochettino dan Erik Ten Hag.

Para penggemar percaya bahwa nama Ten Hag yang akan dipilih oleh para petinggi klub untuk menjadi pelatih selanjutnya.

Hal ini dikarenakan ada kabar yang beredar kalau Ralf Rangnick akan memilih pelatih asal Belanda tersebut untuk menjadi penggantinya.

Fabrizio Romano juga pernah menginformasikan bahwa Ten Hag akan hengkang dari Ajax Amsterdam pada musim depan.

Kepastian itu didapat setelah direktur olahraga Ajax yaitu Marc Overmaars, mundur dari klub.

CEO United yang baru yaitu Richard Arnold, dikabarkan tidak akan menghalangi keputusan Rangnick jika ia ingin digantikan oleh Ten Hag.

Arnold akan mendukung apapun keputusan Rangnick untuk kebaikan tim, mengingat pelatih asal Jerman tersebut akan menjadi penasihat di Manchester United pada musim depan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X