Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Intip Gaya Necis Julian Nagelsmann Kendarai Harley Menuju Tempat Latihan Bayern Muenchen

By M Hadi Fathoni - Sabtu, 5 Maret 2022 | 19:02 WIB
Debut pelatih Bayern Muenchen, Julian Nagelsmann, dalam laga uji coba melawan FC Koeln di MS Technologie-Arena pada Sabtu (17/7/2021) pukul 21.00.
TWITTER.COM/FCBAYERN
Debut pelatih Bayern Muenchen, Julian Nagelsmann, dalam laga uji coba melawan FC Koeln di MS Technologie-Arena pada Sabtu (17/7/2021) pukul 21.00.

Baca Juga: Setelah Kurt Zouma, Thomas Muller Kini Juga Dikecam Karena Kuda

Ia juga dikenal sebagai seorang yang mencintai dunia otomotif dan sangat suka mengoleksi beberapa motor.

Pelatih Bayern itu memiliki motor Ducati Multistrada yang memiliki harga mencapai 17 ribu euro (Rp 267 juta), sedikit lebih mahal dibanding Harley Davidson-nya.

Berkat hobi mengoleksi motor itu, Nagelsmann mengatakan bahwa ia tak ingin dianggap seperti pembalap.

Nagelsmann mengatakan semuanya itu hanya sekadar hobi, menurutnya mengendarai motor dapat menjernihkan pikiran.

"Ini hanya menyenangkan karena saya dapat menjernihkan pikiran," ujar Nagelsmann.

"Tapi saya bukan pembalap, saya hanya kepala keluarga dan saya terlalu menghargai hidup saya sendiri untuk mengambil risiko yang tidak perlu," jelasnya ketika disebut sebagai pembalap.

Mengendarai Harley Davidson ke tempat latihan bukan satu-satunya hal unik yang pernah Nagelsmann lakukan.

Ia pernah terlihat bermain skateboard di sekitar kompleks arena latihan Bayern Muenchen beberapa waktu lalu.

Inilah risiko memiliki pelatih yang masih muda dan akan selalu berjiwa muda, akan ada hal-hal unik yang ditunjukkannya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Bild, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X