Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Louis van Gaal Peringatkan Erik Ten Hag: Man United Bukan Klub Sepak Bola

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 28 Maret 2022 | 22:29 WIB
Pelatih Timnas Belanda, Louis Van Gaal.
SKYSPORTS.COM
Pelatih Timnas Belanda, Louis Van Gaal.

SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Belanda, Louis van Gaal, memberi peringatan kepada Erik Ten Hag untuk tidak mengambil pekerjaan sebagai pelatih Manchester United.

Setan Merah memecat Ole Gunnar Solskjaer pada November 2021 dan menunjuk Ralf Rangnick sebagai pelatih interim pada bulan berikutnya.

Namun, masa kerja juru taktik asal Jerman itu sebagai pelatih interim Manchester United hanya berlaku hingga akhir musim ini.

Setelahnya, Rangnick bakal mendapat posisi sebagai konsultan Manchester United dengan kontrak berdurasi dua tahun.

 

Baca Juga: Wayne Rooney Larang Rashford Tinggalkan Man United jika Belum Bisa Lakukan Hal Ini

Alhasil, pembahasan soal pelatih Manchester United musim depan pun ramai diperbincangkan.

Terlebih setelah Manchester United tersingkir dari Liga Champions dan Piala FA, serta terancam gagal finis di posisi empat besar Liga Inggris.

Pelatih Ajax Amsterdam Erik Ten Hag adalah salah satu kandidat utama untuk menjadi manajer permanen Man United berikutnya.

Ten Hag bergabung dengan Ajax pada 2017 dan membantu mereka meraih gelar Liga Belanda pada 2019, yang merupakan gelar liga pertama mereka dalam lima tahun.

Pada tahun yang sama, ia membawa Ajax ke semifinal Liga Champions sebelum kalah secara dramatis dari Tottenham Hotspur.

Baca Juga: Paul Pogba Mau Cabut dari Man United, 2 Klub Gurem Liga Inggris Mendekat

Tak ayal, pelatih berusia 52 tahun itu dianggap sebagai salah satu pelatih paling cerdas meski belum pernah melatih klub dari lima liga top Eropa.

Namun, pelatih asal Belanda itu disarankan untuk tidak mengambil pekerjaan sebagai pelatih kepala Manchester United.

Hal itu disampaikan oleh juru taktik Timnas Belanda sekaligus mantan pelatih Setan Merah, Louis van Gaal.

Menurut Van Gaal, Ten Hag seharusnya menjadi pelatih di klub sepak bola dan Manchester United tidak termasuk di dalamnya.

Pria berusia 70 tahun itu menyebut Manchester United adalah klub komersial.

Baca Juga: Man United Punya Orang Dalam di Ajax, Transfer Ten Hag Berjalan Mulus?

"Erik ten Hag harus bergabung dengan klub sepak bola, bukan klub komersial. Manchester United adalah klub komersial," kata Van Gaal, dikutip SuperBall.id dari SportBible.

Van Gaal merupakan pelatih yang menggantikan David Moyes pada 2014 dan berusaha mengubah gaya permainan dan filosofi United.

Selain itu, ia membawa sejumlah nama besar ke Old Trafford termasuk Angel Di Maria dan Falcao.

Namun, semuanya tidak berjalan sesuai rencana dan dia pun dipecat pada akhir musim keduanya setelah keluar dari empat besar.

Kendati demikian, Van Gaal sempat mempersembahkan gelar Piala FA di pertandingan terakhirnya sebagai pelatih Manchester United.

Baca Juga: Manchester United Telah Mewawancarai Erik Ten Hag untuk Posisi Pelatih Baru

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X