Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ardi Idrus Fokus Jalankan Ibadah Puasa, Musim Depan Tetap di Persib

By Wibbiassiddi - Selasa, 5 April 2022 | 16:07 WIB
Bek sayap kiri Persib Bandung, Ardi Idrus, sedang mengoper bola dalam laga pekan ketiga Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 18 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kiri Persib Bandung, Ardi Idrus, sedang mengoper bola dalam laga pekan ketiga Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 18 September 2021.

Ardi Idrus berhasil membawa Persib Bandung menjadi runner up Liga 1 musim 2021/2022.

Baca Juga: Dewa United Gemparkan Liga 1, Nil Maizar Jadi Pelatih, 2 Pemain Ajax Bergabung

Meski sebenarnya tim Maung Bandung bisa menjadi juara, tetapi akhirnya mereka kalah dari Bali United.

Menurut Ardi, kegagalan Persib meraih juara adalah masalah konsistensi dalam bermain.

"Kami sudah berusaha untuk tampil konsisten. Tapi, musim ini sangat sulit dan banyak hal baru yang dijalani. Setidaknya, kami dapat pelajaran untuk tahun depan,” tambah Ardi.

Pemain asal Ternate tersebut menambahkan jika ingin menjadi juara, sebuah tim harus bisa tampil konsisten dari awal hingga akhir musim.

"Bahwa menjadi juara harus bisa tampil konsisten."

Ardi menilai Persib Bandung membuang banyak kesempatan untuk mendapatkan poin dari tim-tim papan bawah.

"Kami terlalu banyak membuang-buang kesempatan. Beberapa kali, kami tidak bisa mendapat poin penuh saat bertemu dengan tim yang posisinya di bawah," tambah Ardi.

Baca Juga: Pratama Arhan Putuskan ke Tokyo Verdy, Ternyata karena Alasan Ini


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X