Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Singkirkan Bayern Muenchen, Villarreal Termotivasi Komentar Jumawa Nagelsmann

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 13 April 2022 | 11:15 WIB
Gelandang Villarreal, Samuel Chukwueze, mencetak gol yang menyamakan skor 1-1 dalam laga melawan Bayern Muenchen di leg kedua babak perempat final Liga Champions, Rabu (12/4/2022) di Allianz Arena.
JOSE JORDAN/AFP
Gelandang Villarreal, Samuel Chukwueze, mencetak gol yang menyamakan skor 1-1 dalam laga melawan Bayern Muenchen di leg kedua babak perempat final Liga Champions, Rabu (12/4/2022) di Allianz Arena.

SUPERBALL.ID - Para pemain Villarreal mengaku termotivasi dengan komentar jumawa Julian Nagelsmann usai menyingkirkan Bayern Muenchen.

Villarreal sukses menyingkirkan Bayern Muenchen pada babak perempat final Liga Champions 2021-2022.

Pada laga leg pertama pekan lalu, Villarreal secara mengejutkan berhasil mengalahkan Bayern Muenchen 1-0.

Kemudian pada leg kedua di markas Bayern, skuad asuhan Unai Emery itu mampu menahan imbang De Bavarian.

 Baca Juga: Hanya Mimpi yang Jamin Chelsea Lolos ke Semifinal Liga Champions

Bermain di Stadion Allianz Arena, Rabu (13/4/2022) dini hari WIB, kedua tim bermain imbang 1-1.

Robert Lewandowski membuka skor pada menit ke-52 sebelum Samuel Chukwueze menyamakan kedudukan di menit ke-88.

Dengan hasil tersebut, Villarreal menang dengan skor agregat 2-1 dan memastikan diri lolos ke babak semifinal.

Ini merupakan hasil yang cukup mengejutkan lantaran Bayern sejak awal dinilai sebagai salah satu penantang gelar.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.