Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Investor Asal Bahrain Datang, AC Milan Langsung Bidik 4 Pemain Bintang

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 18 April 2022 | 21:50 WIB
Para pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak oleh Rafael Leao ke gawang Genoa pada pekan ke-33 Liga Italia 2021-2022 di Stadion San Siro, Jumat (15/4/2022).
MIGUEL MEDINA
Para pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak oleh Rafael Leao ke gawang Genoa pada pekan ke-33 Liga Italia 2021-2022 di Stadion San Siro, Jumat (15/4/2022).

Keempat pemain tersebut adalah Sebastian Haller (Ajax), Christopher Nkunku (RB Leipzig), Nicolo Zaniolo (AS Roma), dan Aurelien Tchouameni (AS Monaco).

Menurut situs Transfermarkt, nilai transfer total dari keempat pemain tersebut adalah sebesar 183 juta euro.

Fakta bahwa tempat di Liga Champions musim depan hampir pasti disegel menjadi dasar bagi Milan untuk merekrut banyak pemain bintang.

AC Milan saat ini masih bertengger di puncak klasemen dengan keunggulan dua poin atas rival sekota, Inter Milan.

Sementara itu, L'Equipe menyebut kedatangan Investcorp bisa membuat Milan memulangkan Donnarumma.

Baca Juga: Diabaikan Messi dan Neymar, Bek PSG Ini Ngambek dan Ingin Hengkang

Terlebih penjaga gawang berusia 23 tahun itu sedang tidak dalam performa yang bagus di Paris Saint-Germain.

Akan tetapi, Donnarumma sudah telanjur dibenci oleh para penggemar Milan menyusul kepergiannya dari San Siro.

Selain itu, Mike Maignan juga menjadi alasan utama mengapa Donnarumma sulit kembali ke San Siro.

Penjaga gawang Prancis itu telah mencatatkan 14 clean sheet di musim ini dan merupakan salah satu kiper terbaik di Liga Italia.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Reuters, La Gazzetta dello Sport, L'Equipe

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X