Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Juergen Klopp Sebut Satu Peningkatan yang Berhasil Dilakukan Ralf Rangnick untuk Man United

By Ragil Darmawan - Selasa, 19 April 2022 | 11:04 WIB
Ralf Rangnick (kiri) dan Juergen Klopp
TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO
Ralf Rangnick (kiri) dan Juergen Klopp

SUPERBALL.ID - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menilai Manchester United mengalami satu peningkatan di bawah asuhan Ralf Rangnick musim ini.

Hal itu Klopp sampaikan menjelang bentrokan kedua tim dalam pertandingan lanjutan Liga Inggris.

The Reds akan menjamu Manchester United di Stadion Anfield, Liverpool, Rabu (20/4/2022) pukul 02.00 WIB.

Liverpool berambisi memenangi laga tersebut agar bisa menyalip posisi Manchester City dan naik ke puncak klasemen Liga Inggris.

Sama halnya dengan Liverpool, kemenangan juga sangat penting bagi Manchester United untuk menjaga peluang finis di posisi empat besar klasemen akhir.

Baca Juga: Ralf Rangnick Ungkap Andil Besarnya dalam Kesuksesan Juergen Klopp dan Liverpool

Liverpool saat ini menempati peringkat dua dengan mengantongi 73 poin, terpaut satu angka dari Manchester City yang berada di posisi teratas.

Sedangkan Manchester United ada di urutan kelima dengan torehan 54 poin dan tertinggal 3 poin dari Tottenham Hotspur di peringkat empat.

Manchester United berada dalam performa buruk menjelang bentrokan melawan Liverpool karena mereka hanya memenangi dua dari 8 pertandingan terakhir di semua kompetisi.

Meski demikian, Klopp merasa tim berjuluk The Red Devils itu tetap menjadi ancaman utama bagi Liverpool.

Ketika ditanya peningkatan apa yang telah dilakukan Rangnick sejak menggantikan peran Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United, Klopp menyoroti sedikitnya jumlah gol yang bersarang ke gawang David De Gea.

"Ralf jelas mencoba mengatur tim, memasukkan struktur yang jelas ke dalam skuad yang mereka miliki," ungkap Klopp sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.

"United memainkan beberapa pertandingan yang sangat bagus, tetapi karena ini adalah United, bahkan ketika Anda memenangi pertandingan, sulit untuk mendapatkan momentum, saya bisa membayangkannya."

"Tapi pastinya mereka kebobolan lebih sedikit," jelas Kloop.

Lebih lanjut pelatih asal Jerman itu mengakui kualitas yang dimiliki Manchester United, hal tersebut terlihat dari posisi klasemen mereka yang telah mendekati posisi empat besar.

"Jika Anda lihat dalam penghitungan poin, mereka telah kehilangan beberapa poin," lanjut Klopp.

"Tapi entah bagaimana tiba-tiba mereka mendekati peringkat empat di Liga Inggris, itu berarti Anda adalah tim yang berkualitas."

"Anda lihat Tottenham sempat terbang, kemudian mengalami sedikit penurunan, tetapi kualitas yang mereka miliki luar biasa."

"Chelsea juga sangat kuat, kita semua masih berjuang untuk lolos ke Liga Champions musim depan."

"Tapi Manchester United juga termasuk ke dalam golongan tersebut dan itu mengatakan banyak kualitas yang mereka miliki."

"Meski menang, Manchester United jelas tidak senang dengan kinerja pada pertandingan terakhir (melawan Norwich)."

"Tapi hasil pertandingan itu membuka pintu bagi mereka untuk bisa bermain di Liga Champions lagi."

"Itulah Manchester United yang akan kita hadapi sekarang. Mereka akan melakukannya."

"Saya yakin jika ingin lolos ke Liga Champions, maka mereka tidak akan memberikan kami poin."

"Tetapi nanti ada 90 atau 95 menit yang harus dimainkan secara intens," tutup Klopp.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X