SUPERBALL.ID - Indonesia terpaksa harus menyerahkan gelar Piala Thomas 2022 kepada India setelah Tim Merah Putih takluk di partai final.
Setelah dua pertandingan di partai final Piala Thomas 2022, Indonesia harus tertinggal 0-2 dari India.
Pada partai pertama, Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan Lakhsya Sen 21-8, 17-21, dan 16-21.
Kemudian di partai kedua, Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo menyerah dari Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Baca Juga: Hasil Final Piala Thomas 2022 - Jonatan Christie Tumbang, India Cetak Sejarah
Bermain di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (15/5/2022), Ahsan/Kevin kalah 21-18, 21-23 dan 19-21.
Dengan demikian, kemenangan mau tidak mau harus diraih oleh Jonatan Christie yang bermain di partai ketiga.
Namun, Jonatan pada akhirnya harus mengakui keunggulan Srikanth Kidambi dua gim langsung 15-21, 21-23.
Kemenangan Kidambi ini memastikan India merebut trofi Piala Thomas 2022 dari tangan Indonesia.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar