SUPERBALL.ID - Barcelona dilaporkan mengincar sembilan pemain di bursa transfer musim panas 2022.
Tim asuhan Xavi Hernandez itu ingin memperkuat tim setelah tampil buruk selama musim 2021/2022.
Meski Barcelona diperkirakan finis di posisi kedua klasemen akhir Liga Spanyol, mereka memulai musim ini dengan buruk.
Dari 10 pertandingan pertama, Barcelona hanya menang lima kali dan mereka harus terdampar di papan tengah klasemen Liga Spanyol.
Laga perdana mereka di penyisihan grup Liga Champions juga berakhir memalukan setelah kalah 0-3 dari Bayern Muenchen.
Hanya menang dua kali di babak penyisihan grup, Barcelona akhirnya dipaksa angkat kaki dari Liga Champions dan gagal menembus babak 16 besar.
Hasil itu membuat Barcelona bermain di Liga Europa, namun lagi-lagi mereka gagal dan tersingkir di babak perempat final setelah kalah dari Eintracht Frankfurt dalam dua leg.
Penampilan buruk terus menerus membuat Barcelona memecat pelatih Ronald Koeman dan mendatangkan Xavi Hernandez sebagai penggantinya pada awal November 2021.
Bersama Xavi, Barcelona perlahan bangkit di Liga Spanyol, namun itu tidak cukup dan mereka akan mengakhiri musim ini tanpa trofi apapun.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | AS.com |
Komentar