Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

I Made Wirawan Ungkap Alasan Pilih Nomor Punggung 15 di Persib Bandung

By Wibbiassiddi - Selasa, 24 Mei 2022 | 12:43 WIB
Kiper Persib Bandung, I Made Wirawan, saat mengikuti latihan tim pada gelaran Liga 1 2019.
PERSIB.CO.ID
Kiper Persib Bandung, I Made Wirawan, saat mengikuti latihan tim pada gelaran Liga 1 2019.

"Entah bagaimana ceritanya jersey saya yang dikirim oleh apparel tim waktu itu Adidas Indonesia bernomor 15, bukan 30."

Sejak itulah I Made tetap menggunakan nomor 15 meski dia pindah klub.

"Dan mulai dari situ saya memutuskan untuk tetap memakai nomor 15 ini sebagai nomor punggung saya," tambah I Made. 

Baca Juga: Persib Gelar Gim Internal, Robert Alberts Yakin Timnya Bisa Lebih Baik

"Mulai dari Perseden, Pon Bali, Persekaba Badung dan Persiba Balikpapan."

Lantas sejak kapan I Made tidak menggunakan nomor 15 tersebut?

Dia berganti nomor sejak pindah ke Persib Bandung, pergantian nomor tersebut karena saat itu ada Firman Utina yang telah menggunakan nomor 15.

I Made kemudian memilih nomor 78 ketika bermain di Persib Bandung.

"Setelah 10 tahun saya memakai no 15, saya pindah ke Persib Bandung."

"Disini awal mula saya memakai nomor punggung 78 karena pada waktu itu saya datang ke Persib bersamaan dengan Firman Utina yang sudah identik di klub dan timnas memakai nomor 15," terangnya.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Instagram @made_wirawan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X