SUPERBALL.ID - Salah satu bek tengah incaran Manchester United, yakni Jurrien Timber, tampaknya memberikan sedikit syarat agar dirinya mau bergabung dengan klub tersebut.
Rumor kedatangan Timber ke Manchester United akhir-akhir ini berhembus cukup kencang.
Hal tersebut dikarenakan ditunjuknya Erik ten Hag sebagai pelatih baru Manchester United pada musim depan.
Ten Hag dikabarkan sangat tertarik membawa mantan anak asuhnya di Ajax Amsterdam itu ke Manchester United.
Pelatih asal Belanda itu yakin bahwa Timber mampu membantu menjaga lini pertahanan Manchester United yang cukup rapuh pada musim ini.
Demi mendatangkan Timber, Ten Hag juga sudah siap menjual bek kanan milik Manchester United saat ini, Aaron Wan-bissaka.
Pihak Manchester United pun dikabarkan sudah menjalin kontak dengan sang pemain berusia 20 tahun tersebut.
Akan tetapi jalan Ten Hag membawa Timber menuju Old Trafford tampaknya mendapat halangan.
Timber terlihat sedikit bingung untuk menentukan masa depannya.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar