Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala Presiden 2022 - Dua Bomber Persib Bandung Tampilkan Ekspresi Berbeda Setelah Diimbangi Bali United

By M Hadi Fathoni - Senin, 13 Juni 2022 | 15:55 WIB
Dua pemain asing Persib Bandung Ciro Alves dan David da Silva sudah bergabung dalam latihan pada Kamis (26/5/2022).
PERSIB.CO.ID
Dua pemain asing Persib Bandung Ciro Alves dan David da Silva sudah bergabung dalam latihan pada Kamis (26/5/2022).

Padahal menurut Ciro, laga kemarin adalah momen yang pas untuk memberikan kemenangan pada Persib Bandung.

Sebab Persib Bandung didapuk menjadi tuan rumah Grup C oleh PSSI dan PT.LIB.

"Sayang sekali saya belum bisa membawa PERSIB meraih kemenangan di pertandingan ini."

"Padahal, ini momen yang sangat bagus untuk meraih kemenangan di kandang," kata Ciro.

Baca Juga: Piala Presiden 2022 - Wasit Persik Vs Persikabo Abaikan Aturan FIFA, Djajang Nurdjaman Marah

Kini baik Da Silva dan Ciro berjanji bahwa mereka berdua akan bermain secara spartan di laga Persib Bandung yang selanjutnya.

Kedua striker asal Brasil itu siap memberikan kemenangan perdana bagi Persib di laga kedua.

"Lawan Persebaya, saya dan tim tentu harus meningkatkan performa," jelas Da Silva.

"Kami harus memberikan yang terbaik di pertandingan selanjutnya. Saya dan kawan-kawan siap bekerja keras lagi untuk membawa PERSIB meraih kemenangan,” ungkap Ciro.

Di laga selanjutnya, Persib Bandung akan bermain melawan Persebaya Surabaya pada Jum'at (17/6/2022).

Da Silva pun mengatakan bahwa dirinya memiliki motivasi tersendiri ketika melawan Persebaya Surabaya.

Ia selalu ingin mengalahkan mantan klubnya tersebut.

"Untuk saya pribadi, melawan Persebaya harus bisa membuktikan diri karena ada semangat lebih untuk melawan mantan klub," tutup Da Silva.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X