SUPERBALL.ID - Media ternama Italia baru-baru ini menerbitkan sebuah artikel yang menyoroti pengaruh yang diciptakan Nguyen Quang Hai di Ligue 2.
Bintang Timnas Vietnam itu telah resmi bergabung dengan klub kasta kedua Liga Prancis atau Ligue 2, Pau FC.
Pemain berusia 25 tahun itu diperkenalkan sebagai pemain baru Pau FC pada 29 Juni lalu usai menandatangani kontrak dua tahun.
Quang Hai melakoni debut mengesankan bersama Pau FC dengan mencatat 1 gol dan 1 asis melawan Landes Club di laga uji coba.
Baca Juga: Lawan Terberat Timnas U-16 Indonesia di Fase Grup Piala AFF U-16 2022 Raih Hasil Mengecewakan
Bukan hanya di laga uji coba, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu juga memberi kesan yang baik di latihan.
Kehadiran Quang Hai juga memiliki pengaruh besar bagi Pau FC di luar lapangan.
Hanya dalam waktu singkat, jumlah pengikut di halaman Facebook Pau FC telah meroket hingga mencapai angka 378.000 pengikut.
Jumlah tersebut lebih besar 10 kali lipat dari sebelum Quang Hai bergabung.
Tak ayal, pengaruh Quang Hai tersebut mendapat sorotan dari media-media kenamaan di Eropa.
Setelah L'Équipe, So Foot, hingga Marca, kini giliran media Italia La Gazzetta dello Sport yang memuat artikel tentang Quang Hai.
"Apakah Messi Vietnam taruhan yang menarik untuk Pau FC? Mungkin iya," tulis Gazzetta dello Sport.
"Karena hanya dalam beberapa hari, jumlah pengikut di halaman Facebook klub telah meningkat lebih dari 1.000 persen."
"Kami akan terkejut melihat pasar baru muncul dan efek yang dibawanya."
Baca Juga: Berebut Pot 1 dengan Timnas Indonesia, Vietnam Dapat Kabar Buruk Jelang Piala AFF 2022
"Pau FC banyak disebut-sebut di peta sepak bola setelah mereka mendapat bintang dari Vietnam."
"Kota berpenduduk lebih dari 85.000 orang ini hanya terkenal dengan bola basket, tetapi sekarang klub sepak bola mereka menciptakan efek yang luar biasa berkat sebuah nama: Quang Hai," lanjutnya.
Terkait kemampuan Quang Hai dalam mengolah bola, La Gazzetta membandingkannya dengan mantan pemain Timnas Prancis, Mathieu Valbuena.
“Meskipun dia berlatih bersama Pau FC dengan bantuan seorang juru bahasa, Quang Hai masih cukup nyaman."
"Bahkan di pertandingan pertama, dia menyumbangkan satu gol dan satu asis."
"Dalam pertandingan melawan Toulouse, Quang Hai terus tampil impresif dengan dinamismenya."
"(Lionel) Messi ada di Paris, dan itu adalah galaksi yang berbeda dari dunia Quang Hai."
"Namun, setelah pertandingan terakhir, para pengamat menilai bahwa gaya permainan Quang Hai sangat mirip dengan Valbuena," tulis La Gazzetta.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Gazzetta.it |
Komentar