Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Peter Schmeichel Sebut Empat Tim yang Berpeluang Besar Juara Liga Inggris Musim Ini

By Ragil Darmawan - Senin, 1 Agustus 2022 | 18:25 WIB
Ilustrasi berita Liga Inggris.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga Inggris.

SUPERBALL.ID - Kiper legendaris Manchester United, Peter Schmeichel, telah menilai empat tim yang berpeluang besar menjuarai Liga Inggris musim ini.

Musim lalu, Manchester City memenangi gelar keempat mereka dalam lima tahun terakhir.

Menariknya, tim besutan Pep Guardiola itu berhasil menjadi juara musim 2021/2022 dengan hanya terpaut 1 poin dari rival sengit mereka Liverpool.

Meski tahun kemarin Manchester City dan Liverpool sangat dominan dibanding tim-tim lainnya, Schmeichel menilai mereka akan mendapatkan tantangan berbeda musim ini.

Schmeichel percaya Chelsea dan Tottenham Hotspur juga berpeluang untuk menyabet gelar juara Liga Inggris musim 2022/2023.

Baca Juga: Reaksi Rio Ferdinand terhadap Aturan Ketat Erik ten Hag yang Bikin Satu Pemain Man United Dicoret

"Ini tidak akan berjalan mulus untuk Manchester City dan Liverpool seperti yang orang-orang pikirkan," ungkap Schmeichel kepada The Times sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.

"Untuk keduanya, ini akan menjadi musim yang sangat berbeda."

"Transisi besar-besaran dalam hal gaya bermain sedang berlangsung di Man City."

"Lihatlah bisnis transfer Pep Guardiola yang mengontrak Erling Haaland dan membiarkan Raheem Sterling serta Gabriel Jesus pergi."

"Itu memberi tahu Anda betapa berkomitmennya dia untuk bermain dengan pemain nomor 9 dan kita belum pernah melihat Pep menerapkan itu sebelumnya."

"Bagaimana strategi itu akan dimainkan? Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk tidur (adaptasi)?"

"Akankah Haaland sebagus di Jerman saat bermain di Liga Inggris? Saya tidak yakin."

"Akankah dia mencetak 25 gol? Ya, jika tim melayaninya. Tapi Man City tidak terbiasa bermain seperti itu (dengan striker murni)."

Selain meragukan kehadiran Haaland di Manchester City, Schmeichel juga mempertanyakan kualitas rekrutan baru Liverpool Darwin Nunez.

"Liverpool juga berubah," kata Schmeichel.

"Mereka menandatangani Darwin Nunez tetapi kehilangan Sadio Mane."

"Apakah Nunez akan sebagus Mane? Saya penasaran."

"Persaingan akan datang dari Chelsea dan Spurs, yang telah menandatangani kontrak dengan baik."

"Dan memiliki Antonio Conte yang sangat pintar dan sangat bagus dalam memaksimalkan pemainnya."

Sementara itu, Schmeichel kurang optimistis melihat peluang mantan klubnya (Manchester United).

"Manchester United? Pramusim memang menjanjikan tapi kenyataannya butuh proses transisi yang panjang," katanya.

"Klub telah mendukung Erik ten Hag dalam merekrut pemain yang dia kenal dan ingin bekerja, musim pertamanya akan menarik."

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X