Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Libas Singapura 9-0, Timnas U-19 Indonesia Ukir Rekor Kemenangan Terbesar Selama Tampil di Piala AFF U-16

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 4 Agustus 2022 | 16:35 WIB
Aksi pemain Timnas U-16 Indonesia versus Singapura pada laga matchday kedua Grup A Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (3/8/2022).
PSSI
Aksi pemain Timnas U-16 Indonesia versus Singapura pada laga matchday kedua Grup A Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (3/8/2022).

Indonesia mampu memperlebar jarak lewat gol Wally Marifat via titik putih usai dirinya dilanggar di kotak terlarang.

Pesta gol Tim Merah Putih akhirnya ditutup oleh pemain pengganti Komang Ananta dengan golnya pada menit ke-90+2.

Dengan hasil ini, Timnas U-16 Indonesia sukses menggeser posisi Timnas U-16 Vietnam di puncak klasemen Grup A.

Kedua tim tersebut memiliki jumlah poin yang sama yakni enam poin, namun Indonesia unggul dalam selisih gol.

Indonesia telah mencetak 11 gol tanpa kebobolan (+11), sedangkan Vietnam mencetak 10 gol dan kebobolan sekali (+9).

Kemenangan ini sekaligus membuat Timnas U-16 Indonesia mengukir rekor kemenangan terbesar di Piala AFF U-16 dalam 9 tahun.

Baca Juga: Piala AFF U-16 2022 - Timnas U-16 Indonesia Selangkah Lebih Dekat Menuju Juara

Ini merupakan kemenangan dengan skor terbanyak di turnamen tersebut sejak 2013.

Pada Piala AFF U-16 2013, Australia dan Vietnam memetik kemenangan dengan skor yang lebih besar kala menghancurkan Brunei Darussalam.

Australia menang dengan skor 19-0, sedangkan Vietnam menaklukkan Brunei dengan skor 11-0.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X