SUPERBALL.ID - Manchester United menjalani pertandingan pekan pertama Liga Inggris dengan menghadapi Brighton & Hove Albion, Minggu (7/8/2022) malam WIB.
Laga kedua tim berlangsung di Stadion Old Trafford, Manchester.
Di pertandingan pekan pertama, pelatih Manchester United Erik ten Hag tidak memainkan Cristiano Ronaldo sebagai starter.
Megabintang asal Portugal itu berada di bangku cadangan bersama Donny van de Beek, Tyrell Malacia dan sejumlah pemain lainnya.
Sementara Christian Eriksen dan Lisandro Martinez yang baru bergabung musim panas ini menjalani debut sejak menit awal pertandingan.
Baca Juga: Penjelasan Man United Soal Ronaldo Pulang Duluan Sebelum Laga Berakhir
JALANNYA PERTANDINGAN
Meski bertanding sebagai tim tamu, Brighton mampu menguasai jalannya pertandingan hingga lima menit awal.
Sedangkan Manchester United tampak hanya melancarkan serangan balik.
Di menit ke-30, Brighton pun berhasil membuka skor lewat gol Pascal Gross.
Gelandang asal Jerman itu mencetak gol usai menerima umpan matang dari Danny Welbeck.
Sembilan menit berselang, Pascal Gross kembali mencetak gol ke gawang Manchester United yang dijaga oleh David De Gea.
Gol kedua Pascal Gross itu bertahan hingga turun minum, Brighton unggul 2-0 atas Manchester United.
Di babak kedua, tepatnya menit ke-53, Ten Hag memasukkan Ronaldo untuk menggantikan Fred.
Masuknya Ronaldo membuat permainan Manchester United lebih impresif.
Alhasil di menit ke-68, Manchester United memperkecil ketinggalan karena gol bunuh diri gelandang Brighton, Alexis Mac Allister.
Namun sayang, gol tersebut tak cukup untuk menyelamatkan Manchester United dari kekalahan.
Brighton memenangi pertandingan dengan skor 2-1 atas Manchester United.
STARTING XI MANCHESTER UNITED 4-2-3-1
De Gea; Dalot, Maguire, Martinez, Shaw; McTominay, Fred; Sancho, Fernandes, Rashford; Eriksen
Cadangan: Ronaldo, Garner, Heaton, Van de Beek, Malacia, Garnacho, Varane, Wan-Bissaka, Elanga
Pelatih: Erik ten Hag
STARTING XI BRIGHTON 3-4-2-1
Sanchez; Veltmen, Dunk, Webster; Gross, Mac Allister, Caicedo, Trossard; March, Lallana, Welbeck
Cadangan: Van Hecke, Mitoma, Mwepu, Sarmiento, Steele, Maupay, Colwill, Undav, Lamptey
Pelatih: Graham Potter
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar