Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Setelah Frenkie de Jong, Barcelona Siap Perang dengan Pemain Ini Agar Mau Pindah Klub

By Lola June A Sinaga - Selasa, 16 Agustus 2022 | 09:51 WIB
Para pemain Barcelona menyambut Martin Braithwaite usai mencetak gol kedua bagi timnya yang membuat unggul 2-0 atas Ferencvaros pada babak pertama dalam matchday kelima Grup G Liga Champions 2020-2020-2021.
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Para pemain Barcelona menyambut Martin Braithwaite usai mencetak gol kedua bagi timnya yang membuat unggul 2-0 atas Ferencvaros pada babak pertama dalam matchday kelima Grup G Liga Champions 2020-2020-2021.

SUPERBALL.ID - Barcelona siap untuk 'berperang' dengan striker yang tidak diinginkan, Martin Braithwaite, agar sang pemain mau keluar dari Camp Nou dan mencari klub baru.

Setelah menghabiskan banyak uang musim panas ini untuk pemain baru, Barcelona berada dalam sedikit gejolak keuangan.

Akibatnya, klub berjuluk La Blaugrana itu masih belum bisa mendaftarkan semua pemain baru mereka ke Liga Spanyol.

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez masih ingin menambah tiga pemain lagi ke skuadnya sebelum jendela transfer ditutup pada awal September, termasuk langkah berani untuk pemain Manchester City, Bernardo Silva.

Namun untuk mewujudkannya, Barcelona butuh menyingkirkan pemain tertentu.

Salah satu kasus di mana Barcelona sangat ingin pemainnya keluar adalah Frenkie de Jong.

Banyak klub yang tertarik padanya, seperti Manchester United dan Chelsea.

Namun, De Jong sama sekali tidak mau angkat kaki dari Camp Nou, bahkan saat Barcelona sudah bersepakat dengan Man United sebelumnya.

Selain minat mereka yang jelas pada De Jong, Manchester United juga dapat membantu Barcelona keluar dari masalah keuangan mereka dengan memberi tawaran untuk Sergino Dest.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X