Sejauh ini, pemain nomor punggung 9 itu telah mencetak tiga gol dari lima pertandingan bersama Juku Eja.
Meski baru berusia 19 tahun, Ramadhan Sananta justru tidak masuk ke dalam skuad Timnas U-20 Indonesia.
Seperti diketahui, Timnas U-20 Indonesia saat ini tengah berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Untuk berlaga di ajang tersebut, Shin Tae-yong memanggil 23 pemain dan tidak ada nama Ramadhan Sananta dalam daftar.
Bukan karena kalah bersaing, namun ada alasan lain yang membuat Ramadhan Sananta tidak bisa memperkuat Timnas U-20 Indonesia.
Baca Juga: Pelatih Hong Kong Sebut Gaya Main Timnas U-20 Indonesia Berbeda dengan Vietnam
Dilansir SuperBall.id dari laman AFC, ada batasan usia pemain untuk berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Tepatnya, hanya pemain yang lahir pada atau setelah 1 Januari 2003 yang memenuhi syarat untuk tampil di ajang tersebut.
Sedangkan Ramadhan Sananta lahir pada 27 November 2002, sehingga ia pun tidak memenuhi syarat yang ditetapkan.
Ramadhan Sananta juga tidak bisa membela Timnas U-20 Indonesia di Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com, The-AFC.com |
Komentar