Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Poin Ranking FIFA yang Diterima Timnas Indonesia Vs Curacao, Jauh Lebihi Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 18 September 2022 | 11:54 WIB
Nguyen Tuan Anh  dari Vietnam membuat pemain Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam kerepotan dalam laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, 7 Juni 2021.
PSSI.ORG
Nguyen Tuan Anh dari Vietnam membuat pemain Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam kerepotan dalam laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, 7 Juni 2021.

Tentu saja dengan catatan tim besutan Shin Tae-yong itu bisa memenangi pertandingan tersebut.

Lantas berapa poin yang bisa diperoleh Skuad Garuda apabila mampu mengalahkan Timnas Curacao?

Dilansir SuperBall.id dari Football-ranking.com, Indonesia akan mendapat tambahan 7,4 poin jika menang.

Poin tersebut berlaku untuk dua pertandingan, sehingga total Indonesia bisa mendapat 14,8 poin jika menang dua kali.

Sebaliknya, Curacao akan mendapat pengurangan poin dengan jumlah yang sama jika mengalami kekalahan.

Baca Juga: Shin Tae-yong Depak 5 Nama Langganan Timnas Indonesia dan Panggil 2 Debutan untuk Lawan Curacao

Apabila mampu menahan imbang Curacao, Indonesia akan tetap memperoleh tambahan poin sebesar 2,4 poin.

Sedangkan kekalahan dari Curacao akan membuat Tim Merah-Putih mendapat pengurangan poin sebesar 2,6 poin.

Poin maksimal yang bisa diperoleh Indonesia dari dua laga FIFA Matchday tersebut jauh melebihi Timnas Vietnam.

Vietnam bakal menghadapi Timnas Singapura dan Timnas India berturut-turut pada 21 dan 27 September.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Football-Ranking.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X