Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sikap PSSI setelah Dikunjungi FIFA: Kami Akan Lanjutkan Transformasi Sepak Bola Indonesia

By M Hadi Fathoni - Rabu, 19 Oktober 2022 | 10:25 WIB
(Dari kiri ke kanan) Yunus Nusi selaku Sekretaris Jendral PSSI, Mochamad Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI, Gianni Infantino selaku Presiden FIFA, dan Maaike Ira Puspita di GBK Arena, Senayan, Jakarta, 18 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
(Dari kiri ke kanan) Yunus Nusi selaku Sekretaris Jendral PSSI, Mochamad Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI, Gianni Infantino selaku Presiden FIFA, dan Maaike Ira Puspita di GBK Arena, Senayan, Jakarta, 18 Oktober 2022.

Selain mengirim ahli-ahli sepak bola, Infantino pun memastikan bahwa FIFA akan menetap di Indonesia sampai masalah sepak bola Indonesia selesai.

Mereka akan menaruh fokus pada infrastruktur, manajemen penonton dan melakukan beberapa edukasi kepada beberapa elemen sepak bola Indonesia.

"FIFA akan stay untuk bekerja sama dengan erat dan akan mendukung PSSI."

"Fokus pada infrastruktur, manajeman penonton, edukasi untuk memastikan Indonesia siap tidak hanya untuk Piala Dunia U-20 2023, dan masa depan sepak bola juga," tutup Infantino.

Baca Juga: Empat Poin Utama Hasil Pertemuan Presiden FIFA Bertemu Jokowi - Mengkaji Ulang Para Pemangku Kepentingan Sepak Bola Indonesia

Rencana yang dibuat oleh FIFA ini pun juga diakui oleh Ketum PSSI, Mochamad Iriawan.

Pria yang biasa disapa Iwan Bule tersebut menjelaskan bahwa pemerintah dan FIFA akan mendukung PSSI dalam hal ini.

Ia pun mengatakan bahwa FIFA sangan perhatian dengan sepak bola Indonesia.

Oleh sebab itu, Iwan Bule mengungkapkan rasa terima kasihnya terhadap komitmen FIFA tersebut.

"Dalam arahannya, FIFA akan mendukung PSSI. Bersama dengan pemerintah, FIFA ,dan PSSI akan bekerja sama untuk pembenahan sepak bola nasional."


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X