Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asisten Pelatih Timnas U-23 Vietnam Menilai Park Hang-seo Pemarah dan Emosional

By Wibbiassiddi - Rabu, 19 Oktober 2022 | 20:43 WIB
Pelatih Timnas U-22 Vietnam Park Hang-seo mengeluhkan sulitnya mencari striker berkualitas untuk persiapan SEA Games 2021.
THETHAO247.VN
Pelatih Timnas U-22 Vietnam Park Hang-seo mengeluhkan sulitnya mencari striker berkualitas untuk persiapan SEA Games 2021.

SUPERBALL.ID - Keputusan pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, untuk berhenti melatih membuat sedih masyarakat Vietnam, termasuk Vu Anh Thang.

Vu Anh Thang adalah penerjemah Park Hang-seo, dia membagikan pengalamannya selama berkerja dengan pelatih asal Korea Selatan tersebut.

"Mungkin bukan hanya saya, tetapi banyak penggemar yang terlalu akrab dengan citra pelatih Park Hang-seo di dalam tim," ujar Park Hang-seo dikutip SuperBall.id dari laman Zing News.

Menurutnya, Park Hang-seo telah menjadi kebanggaan dari masyarakat Vietnam.

Baca Juga: Bukan Pilih Mantan Asisten Shin Tae-yong, Timnas Vietnam Tunjuk Pelatih Kelas Eropa untuk Gantikan Park Hang-seo?

Pasalnya, selama lebih dari 5 tahun ia telah memberikan banyak prestasi untuk Vietnam, terakhir berhasil menjadi juara SEA Games 2021.

"Pencapaian dan kenangan sepak bola Vietnam sepanjang periode juga dikaitkan dengan nama coach Park. Berita bahwa dia tidak memperbarui kontrak juga membuat saya merasa sedih dan kecewa seperti banyak orang."

Vu Anh Thang menambahkan bahwa Park Hang-seo adalah sosok yang tegas, inilah yang membuat Vietnam maju dalam ajang sepak bola.

Dalam berbagai kesempatan, Park Hang-seo sering kali marah karena pemain tidak disiplin.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Zing News

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X