Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemainnya Tabrak Pejalan Kaki hingga Tewas, Manajer Chonburi FC Langsung Mundur dari Jabatannya

By M Hadi Fathoni - Kamis, 27 Oktober 2022 | 17:00 WIB
Sasit Singtothong, Manajer Chonburi FC.
CHONBURI FC
Sasit Singtothong, Manajer Chonburi FC.

SUPERBALL.ID - Aksi terpuji diperlihatkan oleh manajer salah satu klub asal Thailand, yakni Chonburi FC.

Para penggemar sepak bola Thailand dikejutkan dengan berita kecelakaan lalu lintas yang dialami oleh salah satu penjaga gawang Chonburi FC, yakni Worawut Sukhuna.

Dilansir dari Matichon Online, Worawut Sukhuna mengalami kecelakaan lalu lintas saat mengendarai mobil pribadinya.

Insiden ini terjadi di Kecamatan Ban Khot, Chonburi, Rabu (26/10/2022) dini hari waktu setempat.

Dalam kecelakaan tersebut, Worawut Sukhuna yang juga merupakan pemain Timnas U-23 Thailand sedang mengemudi dalam kondisi mabuk.

Ia dikabarkan tak bisa menjaga keseimbangan mobilnya hingga menabrak trotoar di sekitar jalanan.

Akibat dari hal tersebut, terdapat satu korban tewas dan satu lainnya mengalami luka-luka.

Kecelakaan ini pun langsung menjadi perbincangan hangat di Thailand.

Beberapa warganet Thailand langsung membanjiri kolom komentar laman Facebook resmi tim top asal Negeri Gajah Putih tersebut.

Untuk meredakan amarah para warganet, Sasit Singtothong selaku Manajer Chonburi FC langsung angkat bicara.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Matichon.co.th.

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X