SUPERBALL.ID - Aksi terpuji diperlihatkan oleh manajer salah satu klub asal Thailand, yakni Chonburi FC.
Para penggemar sepak bola Thailand dikejutkan dengan berita kecelakaan lalu lintas yang dialami oleh salah satu penjaga gawang Chonburi FC, yakni Worawut Sukhuna.
Dilansir dari Matichon Online, Worawut Sukhuna mengalami kecelakaan lalu lintas saat mengendarai mobil pribadinya.
Insiden ini terjadi di Kecamatan Ban Khot, Chonburi, Rabu (26/10/2022) dini hari waktu setempat.
Dalam kecelakaan tersebut, Worawut Sukhuna yang juga merupakan pemain Timnas U-23 Thailand sedang mengemudi dalam kondisi mabuk.
Ia dikabarkan tak bisa menjaga keseimbangan mobilnya hingga menabrak trotoar di sekitar jalanan.
Akibat dari hal tersebut, terdapat satu korban tewas dan satu lainnya mengalami luka-luka.
Kecelakaan ini pun langsung menjadi perbincangan hangat di Thailand.
Beberapa warganet Thailand langsung membanjiri kolom komentar laman Facebook resmi tim top asal Negeri Gajah Putih tersebut.
Untuk meredakan amarah para warganet, Sasit Singtothong selaku Manajer Chonburi FC langsung angkat bicara.
Sasit mengatakan bahwa insiden ini juga merupakan tanggung jawabnya.
Sebagai bentuk pertanggungjawaban terkait insiden ini, tanpa basa-basi Sasit memutuskan untuk mundur dari Chonburi FC.
Pernyataan pengunduran diri tersebut diucapkan Sasit dalam sebuah video singkat yang diunggah melalui Facebook resmi Chonburi FC.
"Secara pribadi, sebagai manajer tim saya akan bertanggung jawab atas insiden tersebut," ucap Sasit, dikutip SuperBall.id dari Matichon Online.
"Dengan ini saya menyatakan pengunduran diri saya sebagai manajer Chonburi FC mulai sekarang," tambah Sasit Singtothong.
Ia juga menjelaskan bahwa pihak Chonburi FC sangat menyesal dengan adanya insiden yang melibatkan Worawut Sukhuna ini.
Sasit juga menjelaskan bahwa pihak klub akan bertanggung jawab penuh kepada keluarga korban.
Mereka akan menjamin seluruh biaya pengobatan yang diperlukan oleh korban yang saat ini mengalami luka-luka.
“Setelah insiden itu semua terjadi Kami sangat menyesal."
"Manajemen dan klub Chonburi FC siap membantu dan menyembuhkan yang terluka saat ini yang sedang beristirahat di Rumah Sakit Chonburi dan almarhum sepenuhnya," jelas Sasit.
Sementara itu, terkait Woorawut Sukhuna, Sasit juga menjelaskan bahwa klub akan memberikannya sanksi.
Akan tetapi, Sasit tak bisa memberi tahu secara detail sanksi apa yang diberikan Chonburi FC kepada Sukhuna.
Baca Juga: Gara-gara Qatar, Pelatih Thailand Bisa Bernasib seperti Park Hang-seo Usai Piala AFF 2022
"Dalam kasus pesepak bola yang menyebabkan insiden, pasti akan ada hukuman dari klub."
"Awalnya, dia akan dibebastugaskan sampai akhir gugatan. Dan ada hukuman lain sesuai aturan klub,” tutup Sasit.
View this post on Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Matichon.co.th. |
Komentar