Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia - Merasa Lelah, Eric Dier Akui Butuh Tidur Nyenyak Sebelum Tampil di Qatar

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 14 November 2022 | 13:18 WIB
Eric Dier (Inggris) berduel dengan Nico Elvedi (Swiss) dalam laga perebutan tempat ketiga UEFA Nations League, Minggu (9/6/2019) di Guimaraes.
TWITTER @UEFAEURO
Eric Dier (Inggris) berduel dengan Nico Elvedi (Swiss) dalam laga perebutan tempat ketiga UEFA Nations League, Minggu (9/6/2019) di Guimaraes.

SUPERBALL.ID - Bek Tottenham Hotspur, Eric Dier, mengaku dirinya perlu tidur nyenyak sebelum berpartisipasi di Piala Dunia 2022 Qatar.

Dier masuk dalam daftar 26 pemain yang dipanggil Gareth Southgate untuk memperkuat Timnas Inggris di turnamen tersebut.

Ia mengaku sangat antusias untuk kembali memperkuat The Three Lions di turnamen besar setelah absen di Euro 2020.

Namun di sisi lain, bek berusia 28 tahun itu mengakui dirinya sedikit lelah dalam beberapa pekan terakhir.

 Baca Juga: TC di Turki Berakhir, Muhammad Ferarri Bicara Kelemahan Terbesar Timnas U-20 yang Sampai Sekarang Belum Ada Obatnya

Hal ini tidak terlepas dari jadwal Liga Inggris yang cukup padat menjelang Piala Dunia 2022.

Keputusan FIFA untuk menggeser jadwal Piala Dunia ke akhir tahun, bukan musim panas, menjadi penyebabnya.

Sejauh ini, Liga Inggris telah berlangsung selama 15 pekan dan Piala Liga Inggris memasuki babak keempat.

Belum lagi kompetisi Liga Champions yang baru saja merampungkan enam laga di babak penyisihan grup.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Express.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Close Ads X