Hal itu dikarenakan, Mendy dinilai kehilangan fokus jelang pertandingan berakhir.
Hilangnya fokus tersebut nyatanya berhasil dimanfaatkan oleh pemain Belanda untuk mencetak gol.
Di gol pertama Belanda, Edouard Mendy terlalu terburu-buru ingin menyapu umpan yang diciptakan oleh Frenkie de Jong.
Ia tak sadar bahwa ada pemain lainnya, yakni Cody Gakpo, yang lebih berpotensi untuk memenangi duel udara.
Dan benar saja, Gakpo yang memiliki posisi terbaik untuk menyundul bola berhasil merobek gawang yang telah ditinggalkan Mendy.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Cetak Rekor Baru Sebelum Tampil di Piala Dunia 2022
Mendy juga berperan penting atas terjadinya gol kedua Belanda yang diciptakan oleh Davy Klaassen.
Kiper Chelsea tersebut tak mampu menghalau sepakan lemah Memphis Depay dan membuat bola menjadi liar.
Bola liar itu akhirnya berhasil dimanfaatkan Klaassen dan membawa Belanda unggul 2-0.
Dua blunder itulah yang membuat Edouard Mendy mendapat sorotan tajam seusai laga.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Metro.co.uk |
Komentar