Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Babak 16 Besar Piala Dunia 2022, Prancis Vs Inggris Potensi Bentrok di Perempat Final

By Ivan Rahardianto - Kamis, 1 Desember 2022 | 09:40 WIB
Bagan babak 16 besar hingga final Piala Dunia 2022, Prancis dan Inggris berpotensi bentrok di perempat final.
FIFA.COM
Bagan babak 16 besar hingga final Piala Dunia 2022, Prancis dan Inggris berpotensi bentrok di perempat final.

SUPERBALL.ID - Sepuluh tim sudah memastikan diri ke babak 16 besar Piala Dunia 2022, Prancis vs Inggris langsung berpotensi kuat bentrok di perempat final.

Ke-10 tim itu adalah Belanda dan Senegal (Grup A), Inggris dan Amerika Serikat (B), Argentina dan Polandia (C), Prancis dan Australia (D), Brasil (G), serta Portugal (H).

Masih ada 6 tiket lagi, yakni 2 dari Grup E yang diperebutkan 4 tim, 2 dari Grup F yang diburu 3 tim, 1 dari Grup G yang diuber 3 tim, dan 1 dari Grup H yang dikejar 3 tim.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 - Prancis Takluk dari Tunisia, Bek Arsenal Ini Salahkan Keputusan Aneh Didier Deschamps

Siapa saja yang lolos dari seluruh tim tersisa itu akan ditentukan pada 1-3 Desember 2022 WIB.

Di babak 16 besar, Belanda sebagai juara Grup A akan meladeni runner-up Grup B Amerika Serikat.

Duel keduanya digelar di Stadion Internasional Khalifa, Al-Rayyan, Sabtu (3/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Berdasarkan statistik, kedua tim itu telah bersua 5 kali dalam uji coba.

Belanda dominan dengan 4 kemenangan, Amerika Serikat menang 1 kali.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : FIFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X