SUPERBALL.ID - Liga 1 akhirnya kembali bergulir setelah terhenti selama lebih dari 2 bulan.
Sebelumnya, kick-off Liga 1 sempat dikhawatirkan kembali ditunda karena LIB harus menunggu keputusan dari Mabes Polri.
Sekira pukul 15.40 Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD mengumumkan Liga 1 bisa dilanjutkan.
Baca Juga: Ini Respons Ketus Shin Tae-yong soal Liga 1 yang Baru Mulai Digulirkan Kembali
Meski kick-off pertandingan sempat tertunda, tapi Ketum PSSI yakin kedepan Liga 1 akan berjalan lebih baik.
Bahkan pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut sudah memberi wejangan pada klub Liga 1.
Iwan Bule berharap semua klub Liga 1 bisa bermain dengan sportif dan fair play.
"Tadi kami (PSSI) bersama teman-teman LIB juga menyampaikan kepada klub," ujar Iwan Bule pada awak media termasuk Bolasport, Senin (5/12/1995) di Stadion Manahan.
"Saya sampaikan, kita bersyukur liga bisa bergulir kembali dan saya titipkan kepada para pemain, pelatih, dan klub agar bisa bermain secara sportif dan fair play sehingga nantinya betul-betul kompetisi bisa berjalan baik, benar, bersih, dan lancar."
Editor | : | Wibbiassiddi |
Sumber | : | SuperBall.id |