SUPERBALL.ID - Skuad Timnas Indonesia sudah lengkap, tinggal menunggu Elkan Baggott. Sementara Witan Sulaeman percaya bisa merebut gelar juara.
Sebagai informasi, semua pemain Timnas Indonesia sudah berlatih di Bali.
Sementara Elkan Baggott kemungkinan tidak bisa bermain untuk Timnas Indonesia di pertandingan grup Piala AFF 2022.
Selain Elkan, Sandy Walsh juga tidak bisa bermain di laga pembuka karena dipanggil oleh klubnya, KV Mechelen.
Tapi Sandy Walsh hanya berpisah dengan Timnas Indonesia di satu pertandingan, yakni melawan Kamboja pada 23 Desember 2022.
Sandy Walsh kembali bergabung dengan Timnas Indonesia saat menghadapi Brunei Darussalam pada 26 Desember 2022.
Kualitas pemain yang dimiliki Timnas Indonesia membuat Witan Sulaeman yakin skuad Garuda bisa menjadi juara.
"Semua pemain punya skill individu masing-masing," ucap Witan Sulaeman dalam keterangan yang diterima BolaSport.com, Kamis (8/12/2022).
Dengan kerja keras dan berlatih secara disiplin, Witan yakin Timnas Indonesia bisa merebut gelar juara dari Thailand.
Sebelumnya, Timnas Indonesia dengan materi pemain lokal, bisa menjadi runner-up Piala AFF 2020.
Sedangkan saat ini Timnas Indonesia memiliki tambahan 3 pemain berpengalaman, yakni Marc Klok, Sandy Walsh, Jordi Amat.
"Dan semua bekerja keras dan semoga bisa juara di Piala AFF (2022) kali ini."
Tapi untuk saat ini Witan masih perlu menyesuaikan diri terlebih dahulu.
Karena bermain di Eropa, Witan Sulaeman harus menyesuaikan diri dengan cuaca di Indonesia.
"Saya harus menyesuaikan kembali karena kan beda cuacanya."
"Di Eropa kan sudah musim dingin, sedangkan di sini (Indonesia) panas banget. Tapi ya mau tidak mau harus kerja keras lagi."
Pada Piala AFF 2022, Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja dan Brunei Darussalam.
Baca Juga: Ketum PSSI Berharap Timnas Indonesia Jadi Juara di Piala AFF 2022
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar