Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Memphis Depay Setujui Perjanjian dengan Tim Italia, Batal Balik ke MU?

By Lola June A Sinaga - Senin, 9 Januari 2023 | 11:08 WIB
Striker Barcelona, Memphis Depay, merayakan gol ke gawang Espanyol dalam laga pekan ke-14 Liga Spanyol 2021-2022 di Stadion Camp Nou, Sabtu (20/11/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 03.00 WIB.
TWITTER.COM/M0AFC
Striker Barcelona, Memphis Depay, merayakan gol ke gawang Espanyol dalam laga pekan ke-14 Liga Spanyol 2021-2022 di Stadion Camp Nou, Sabtu (20/11/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 03.00 WIB.

SUPERBALL.ID - Waktu Memphis Depay sebagai pemain Barcelona tampaknya akan segera berakhir dengan salah satu tim Italia di posisi terdepan untuk memboyong pemain sayap Belanda itu.

Pemain berusia 28 tahun itu bergabung dengan Barcelona dengan status bebas transfer setelah meninggalkan Lyon musim panas 2021.

Namun, sejak kedatangan Xavi sebagai pelatih Barcelona, waktu bermain Depay dibatasi karena kedatangan Ferran Torres dan Adama Traore pada Januari 2022.

Musim panas ini, dilaporkan bahwa Xavi secara pribadi memberi tahu Depay bahwa dia tidak lagi menjadi bagian dari rencana masa depan di klub.

Barcelona kemudian segera memasang harga untuk sang pemain dan membuka jalan baginya untuk segera mencari klub baru.

Sebelumnya Depay dilaporkan berminat untuk kembali ke Liga Inggris dan bergabung dengan mantan timnya, Manchester United.

Namun, belum adanya minat dari Man United membuat Depay harus punya opsi lain.

Dikutip SuperBall.id dari Sport Bible, Depay telah menyetujui persyaratan pribadi pada kontrak dengan raksasa Liga Italia dan kepindahan ke Juventus kini semakin dekat.

Laporan juga mengatakan bahwa kepindahan tersebut akan diselesaikan ketika Barcelona dan sang pemain sepakat untuk mengakhiri kontraknya saat ini, memungkinkan Depay untuk pindah ke Juventus sebagai agen bebas.

Selama berada di Camp Nou, Depay membuat total 38 penampilan dan mencetak 13 gol.

Pindah ke Juventus akan membuatnya bergabung dengan lini serang yang menampilkan pemain-pemain seperti Angel di Maria dan Dusan Vlahovic, dia juga akan bereuni dengan mantan rekan setimnya, Paul Pogba.

Barcelona sendiri telah sibuk menghabiskan uang pada pemain baru sejauh musim panas 2022.

Mereka telah menyelesaikan penandatanganan Franck Kessie, Andreas Christensen, Robert Lewandowski, Raphinha dan Jules Kounde meski sedang di tengah masalah keuangan.

Xavi sekarang fokus untuk mengganti pemain yang tidak diinginkan untuk menyeimbangkan pembukuan.

Baca Juga: Dijual Barcelona, Memphis Depay Ingin Balik ke Mantan Klub

Selain Depay, pemain terkenal lainnya juga dikaitkan dengan kepindahan dari klub Catalan tersebut.

Pierre Emerick Aubame yang bergabung dengan klub pada Januari 2022 sekarang dikaitkan dengan kepindahan kembali ke Liga Inggris.

Chelsea dan Manchester United diyakini tertarik pada mantan kapten Arsenal itu.

Laporan menunjukkan bahwa Aubameyang lebih memilih pindah ke Chelsea daripada Man United.

Barcelona juga telah mencoba melepas gelandang Frenkie de Jong untuk keseluruhan jendela transfer tetapi sejauh ini gagal.

Biaya telah disepakati dengan Man United, namun De Jong tidak menunjukkan indikasi bahwa dia ingin meninggalkan Camp Nou.

Bos baru United Erik ten Hag dilaporkan sangat ingin De Jong bergabung dengannya di Old Trafford karena dia melihat pemain berusia 25 tahun itu sebagai bagian integral dari rencananya untuk masa depan.

Namun, dengan waktu yang cepat habis, Man United mungkin terpaksa mencari tempat lain untuk memperkuat opsi lini tengah mereka.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X