SUPERBALL.ID - Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking, menyerankan Piala AFF 2022 untuk mengikuti Piala Dunia 2022 Qatar perihal tambahan waktu.
Timnas Thailand bakal menjamu Timnas Malaysia pada pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2022.
Pertandingan kedua tim bakal berlangsung di Stadion Thammasat, Pathum Thani, Selasa (10/1/2023) malam WIB.
Menjelang laga tersebut, pelatih Thailand Alexandre Polking memberikan komentarnya terkait tambahan waktu.
Baca Juga: Senyum Semringah Park Hang-seo Usai Vietnam Masuk Final Piala AFF 2022, Gelar Juara di Depan Mata
Pelatih asal Jerman itu mengaku tidak senang dengan masa tambahan waktu lima menit yang diberikan pada leg pertama.
Ia menilai tambahan waktu yang diberikan seharusnya lebih banyak mengingat permainan tertunda beberapa kali.
Untuk itu, ia berharap wasit lebih adil dalam memberikan tambahan waktu untuk mengganti waktu yang hilang.
Ia pun menyarankan wasit Piala AFF 2022 untuk mengikuti apa yang dilakukan oleh wasit Piala Dunia 2022.
Pada Piala Dunia 2022, durasi tambahan waktu memang lebih lama dari biasanya untuk menggantikan waktu yang hilang.
"Saya sudah mengatakan ini berkali-kali, kita harus mengacu pada standar yang lebih tinggi seperti Piala Dunia," kata Polking, dikutip SuperBall.id dari Nst.com.my.
“Tentu saja ini (insiden membuang-buang waktu) tergantung pada pemain dan pelatih."
"Jika Anda menang, tim Anda akan membutuhkan lebih banyak waktu untuk menerima perawatan cedera."
“Perawatan itu penting tapi kami juga butuh lebih banyak waktu untuk bermain di lapangan, saya katakan ini untuk kepentingan kedua tim."
"Beberapa orang tertawa ketika wasit menambahkan 10 menit ke permainan selama Piala Dunia."
"Tapi itu adalah sesuatu yang mereka (wasit) dapat kendalikan, itu tugas mereka untuk melakukannya," tambahnya.
Di sisi lain, pelatih Malaysia Kim Pan-gon mengatakan bahwa durasi tambahan waktu sepenuhnya terserah wasit.
"Terserah wasit dan tidak ada yang bisa saya lakukan. Jika saya meminta 10 menit (waktu tambahan), apakah wasit akan memberikannya?"
"Saya dapat berbicara tentang wasit tetapi saya tidak mau. Sebagai pelatih, fokus saya adalah mempersiapkan tim saya sendiri," ucap Kim Pan-gon.
Pada laga leg pertama, Malaysia berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Thailand di Stadion Nasional Bukit Jalil.
Oleh karena itu, Harimau Malaya hanya membutuhkan hasil imbang pada leg kedua untuk lolos ke final.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Nst.com.my |
Komentar