Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Libas PSM Makassar, Persija Jakarta Ambil Alih Posisi Puncak Klasemen

By Wibbiassiddi - Rabu, 25 Januari 2023 | 17:30 WIB
Penyerang Persija Jakarta, Aji Kusuma, sedang menguasai bola dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 25 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Penyerang Persija Jakarta, Aji Kusuma, sedang menguasai bola dalam laga pekan ke-20 Liga 1 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 25 Januari 2023.

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta berhasil mengambil alih posisi puncak klasemen Liga 1 dari PSM Makassar.

Persija Jakarta perlu mendapatkan kemenangan agar bisa masuk tiga besar klasemen Liga 1.

Tapi bagi PSM Makassar, mereka juga harus mendapatkan kemenangan untuk tetap mempertahankan posisi puncak klasemen.

Baca Juga: Hal Ini Jadi Motivasi Pelatih PSM Makassar Tundukkan Persija Jakarta

PSM Makassar mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol di awal pertandingan, tapi Hansamu berhasil menghalau bola.

Hingga menit ke-16, Persija dan PSM Makassar belum mampu mencetak gol.

Menit ke-21, Riko Simanjuntak berhasil mengirimkan umpan ke Yusuf Helal.

Yusuf yang berdiri bebas sekses melakukan tendangan keras ke arah gawang.

Muhammad Reza Pratama tidak berhasil menghalau bola, sehingga skor berubah menjadi 1-0.

Menit ke-36, Aji Kusuma berhasil mencetak gol usai memanfaatkan kesalahan di lini belakang dari PSM Makassar.

Skor kembali berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan Persija Jakarta.

Hingga babak kedua berakhir, skor tidak berubah masih 2-0 untuk keunggulan sementara Persija Jakarta.

Baca Juga: Ini Misi Berat yang Diusung Thomas Doll Jelang Laga Persija Jakarta Vs PSM Makassar

Memasuki babak kedua, PSM Makassar gagal mencetak gol ke gawang Persija Jakarta.

Persija Jakarta justru mencetak gol ketiga pada menit ke-54.

Aji Kusuma berhasil mencetak gol keduanya sehingga membuat Persija Jakarta unggul 3-0 atas PSM Makassar.

Menit ke-68, Everton berhasil mencetak gol ke gawang Persija Jakarta.

Mengubah skor menjadi 3-1 untuk keunggulan sementara Persija Jakarta.

PSM Makassar memiliki banyak peluang untuk mencetak gol, tapi belum berhasil membobol kembali gawang Persija Jakarta.

Menit ke-83 Persija Jakarta berhasil mencetak gol tambahan, tendangan keras dari Yusuf Helal tidak mampu ditepis oleh Muhammad Reza Pratama.

Baca Juga: Persija Jakarta Vs PSM Makassar - Tak Mau Malu di Hadapan Suporter Sendiri, Thomas Doll Minta Pemainnya Lakukan Hal Ini

Rashid Bakri kemudian memperkecil ketertinggalan dari Persija Jakarta pada menit ke-93.

Tapi hingga pertandingan berakhir skor tidak berubah, Persija Jakarta menang 4-2 atas PSM Makassar.

Dengan kemenangan ini, Persija Jakarta berhasil mengambil alih puncak klasemen Liga 1 dari PSM Makassar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X