Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UEFA Cabut Hak Rusia untuk Jadi Tuan Rumah Pertandingan Piala Super Eropa 2023

By Ragil Darmawan - Sabtu, 28 Januari 2023 | 09:23 WIB
Trofi Piala Super Eropa.
TWITTER.COM/LALIGASWE
Trofi Piala Super Eropa.

SUPERBALL.ID - UEFA telah memutuskan untuk mencabut hak Rusia menjadi tuan rumah pertandingan Piala Super Eropa 2023 saat sanksi yang dijatuhkan UEFA dan FIFA terhadap sepak bola Rusia masih berlaku.

Menurut rencana awal, pertandingan Piala Super Eropa 2023 akan berlangsung di Kazan, Rusia, pada 16 Agustus 2023.

Piala Super Eropa adalah laga yang mempertemukan antara tim pemenang Liga Champions dan Liga Europa.

Namun, karena situasi politik yang rumit antara Rusia dan Ukraina, UEFA telah memutuskan untuk mencabut hak Rusia menjadi tuan rumah di pertandingan tersebut.

Baca Juga: Saingan Indonesia Bertambah, Rusia dan Belarusia Diundang Ikut Asian Games 2023

Sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman UEFA, pertandingan tersebut akan dipindahkan ke Athena, Yunani.

Arena yang dipilih untuk menyelenggarakan laga tersebut adalah Stadion Georgios Karaiskakis, Athena.

Adapun stadion itu memiliki kapasitas lebih dari 32.000 kursi penonton.

Hukuman UEFA dan FIFA untuk sepak bola Rusia telah berlangsung sejak awal tahun 2022 hingga sekarang.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : UEFA.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X