Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Persija Jakarta untuk Gusur Persib Bandung dari Puncak Klasemen Liga 1

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 2 Februari 2023 | 20:00 WIB
Selebrasi gol pemain Persija Jakarta ke gawang Persikabo 1973 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (29/1/2023)
REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM
Selebrasi gol pemain Persija Jakarta ke gawang Persikabo 1973 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (29/1/2023)

SUPERBALL.ID - Persija Jakarta akan menghadapi jadwal yang cukup padat pada bulan Februari di tengah ambisi merebut gelar juara Liga 1 2022-2023.

Klub berjuluk Macan Kemayoran itu saat ini menduduki posisi kedua klasemen Liga 1 dengan raihan 41 poin dari 21 laga.

Persija Jakarta tertinggal satu poin dari pemuncak klasemen Persib Bandung, yang baru memainkan 21 pertandingan.

Di sisi lain, tim asuhan Thomas Doll itu juga memiliki jumlah poin dan laga yang sama dengan PSM Makassar di urutan ketiga.

 Baca Juga: Hasil Liga 1 - Gol Telat Persita Tangerang Buyarkan Kemenangan Persikabo 1973

Persija Jakarta memiliki kesempatan untuk menyalip Persib Bandung andai mampu memenangi pertandingan berikutnya.

Pada pertandingan selanjutnya, Persija dijadwalkan menjamu tim papan bawah RANS Nusantara FC.

Pertandingan tersebut bakal berlangsung di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jumat (3/2/2023) sore WIB.

Tambahan tiga poin akan membuat Persija menggusur Persib dan bertengger di puncak klasemen dengan keunggulan dua poin.

Di atas kertas, Persija diprediksi tidak akan mengalami kesulitan untuk memetik poin penuh di laga tersebut.

Terlebih mereka berhasil mengalahkan RANS Nusantara FC pada putaran pertama lalu dengan skor telak 3-0.

Persija juga sedang berada dalam tren positif saat bermain di kandang dengan mencatatkan tiga kemenangan beruntun.

Riko Simanjuntak dkk tentu mengincar kemenangan keempatnya secara beruntun.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Egy Maulana Langsung Cetak Gol Debut, Dewa United Ditahan Madura United di Kandangnya Sendiri

Di samping itu, amunisi Persija di lini depan juga semakin bertambah dengan bergabungnya Witan Sulaeman.

Winger Timnas Indonesia itu bergabung ke klub ibu kota dari AS Trencin dengan kesepakatan transfer.

Mantan pemain PSIM Yogyakarta tersebut menandatangani kontrak berdurasi 3,5 tahun atau 42 bulan.

Setelah menjamu RANS Nusantara FC, Persija bakal melawat ke markas Persita Tangerang di pekan berikutnya.

Pertandingan Persita Tangerang versus Persija Jakarta bakal digelar di Stadion Indomilk Arena, Selasa (7/2/2023).

Pada putaran pertama, Persija sukses memetik kemenangan atas Persita dengan skor tipis 1-0 di kandang sendiri.

Setelah itu, Persija akan menjamu Arema FC pada 12 Februari, disusul lawatan ke markas Bhayangkara FC lima hari berselang.

Rangkaian pertandingan Persija pada bulan ini ditutup dengan melawan Barito Putera (22 Februari) dan Madura United (27 Februari).

Jadwal Persija Jakarta di Pekan ke-22

Jumat (3/2/2023)

Persija Jakarta Vs RANS Nusantara FC, pukul 15.30 WIB

Baca Juga: Erick Thohir Mulai Blusukan Cari Suara Amankan Jalan Ketua Umum PSSI

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X