Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gebrakan Fary Djemy Francis dan Arif Putra Wicaksono jika Terpilih Jadi Ketua Umum PSSI

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 5 Februari 2023 | 09:58 WIB
Dua calon Ketua Umum PSSI telah mengungkapkan janji masing-masing jika nantinya terpilih.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Dua calon Ketua Umum PSSI telah mengungkapkan janji masing-masing jika nantinya terpilih.

Di samping itu, fokusnya juga membangun sepak bola Indonesia yang terencana, terstruktur dan berkesinambungan sejak dari grass root.

Terakhir, ia ingin membangun big data pemain dengan memperkuat pencarian bakat secara fair dan kompetitif.

Dengan begitu, pelatih Timnas Indonesia bisa mendapatkan pemain potensial di setiap kelompok umur.

Di sisi lain, Arif Putra Wicaksono ingin ingin memperbaiki industri sepak bola Tanah Air, khususnya dari aspek ekonomi.

Arif menegaskan bahwa industri sepak bola tidak akan bisa berkembang jika tanpa daya beli suporter.

 Baca Juga: Iwan Bule Optimistis dengan Skuad Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia 2023

Untuk itu, ia ingin meningkatkan kesejahteraan suporter untuk memperbaiki sisi bisnis sepak bola Indonesia.

"Selama kurang lebih 16 tahun di bisnis sepak bola, saya menemukan bahwa akar masalah sepak bola Indonesia adalah minimnya daya beli," kata Arif.

"Banyak brand/sponsor mengeluh bahwa sepak bola hanya besar animo namun tidak liquid."

"Hal tersebut harus segera kita atasi agar sepak bola Indonesia bisa segera menjadi industri seutuhnya dan juga mulai mendapatkan prestasi di ajang internasional."


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X