SUPERBALL.ID - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, berkomentar soal pemusatan latihan (TC) panjang Timnas U-20 Indonesia.
Seperti yang diketahui, Shin Tae-yong tengah memimpin TC Timnas U-20 Indonesia jelang Piala Asia U-20 2023.
Namun, akhir-akhir ini TC Timnas U-20 Indonesia besutan Shin Tae-yong tersebut banyak dapat kritik dari berbagai klub peserta Liga 1.
Ada tiga klub besar Indonesia yang melayangkan kritik mereka terhadap agenda ini.
Ketiga klub tersebut adalah Persib Bandung, Persebaya Surabaya, dan Persija Jakarta.
TC jangka panjang ala pelatih Korea Selatan tersebut dinilai tidak perlu.
Mereka justru mengatakan bahwa para pemain muda lebih membutuhkan kompetisi dibanding TC yang hanya sekedar latihan saja.
Mengenai hal ini, salah satu klub peserta Liga 1 lainnya juga angkat bicara.
Stefano Cugurra atau akrab disapa Teco angkat bicara mengenai polemik ini.
Pelatih asal Brasil itu mengatakan bahwa TC seperti ini bukanlah hal yang baru di Indonesia.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar