Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Malaysia Bidik Piala Dunia U-17 2023 Usai Bikin Timnas U-17 Indonesia Merana

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 15 Februari 2023 | 17:51 WIB
Skuat timnas U-17 Malaysia (skuad timnas U-17 Malaysia) sedang berfoto bersama jelang laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 9 Oktober 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas U-17 Malaysia (skuad timnas U-17 Malaysia) sedang berfoto bersama jelang laga Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 9 Oktober 2022.

SUPERBALL.ID - Setelah membuat Timnas U-17 Indonesia merana, Timnas U-17 Malaysia kini bermimpi tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Timnas U-17 Malaysia bakal menjalani pemusatan latihan (TC) selama beberapa minggu di sebuah akademi sepak bola terkemuka di Qatar.

Hal ini disampaikan oleh Presiden Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM), Datuk Hamidin Mohd Amin.

Ia menaruh harapan besar kepada skuad besutan Osmera Omaro itu untuk lolos ke Piala Dunia U-17 2023 di Peru.

Oleh sebab itu, Timnas U-17 Malaysia akan dikirim ke Qatar untuk memastikan misi tersebut dapat terwujud.

 Baca Juga: Ingin Jadi Tuan Rumah Lagi, Malaysia Bakal Halangi Timnas U-17 Indonesia Tampil di Piala Asia U-17 2023?

Nantinya, skuat Little Tigers berlatih selama tiga pekan di akademi sepak bola terkemuka dunia, yakni Aspire Academy.

Timnas U-17 Malaysia dijadwalkan akan memulai TC di Aspire Academy pada 9-24 April mendatang.

Sebelum itu, Timnas U-17 Malaysia lebih dulu akan diterbangkan ke Jepang untuk mengikuti turnamen persahabatan.

Ini sekaligus menjadi persiapan Malaysia sebelum berlaga di Piala Asia U-17 2023 di Thailand pada 3-20 Mei.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : hmetro.com.my

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X