SUPERBALL.ID - Hugo Samir tampil mengesankan saat Timnas U-20 Indonesia berlaga di turnamen mini internasional menjelang Piala Asia U-20 2023, sederet fakta menarik muncul dari putra Jacksen F Tiago ini.
Penampilan impresif Hugo Samir saat Timnas U-20 Indonesia menjalani persiapan terakhir jelang berlaga di Piala Asia U-20 2023 berhasil memukau Shin Tae-yong.
Bermain di turnamen mini internasional yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Hugo Samir sudah melakoni dua laga.
Meski belum mencetak gol, performa putra Jacksen F Tiago ini mendapat respons positif meski tak luput dari catatan penting dari sang pelatih.
Shin Tae-yong pun tak silau dengan performa meyakinkan pemain muda Persis Solo ini, fokusnya ada pada kerja sama tim dalam mencetak gol.
Baca Juga: Singapura Sudah Pakai VAR, Bagaimana Indonesia? SDM Wasit Masih Dipertanyakan
"Untuk kecepatan dia baik, tapi dia perlu usaha lagi agar bisa adaptasi di tim ini," ucap Shin Tae-yong mengomentari performa Hugo.
"Jujur saya tidak pernah menilai pemain seperti apa. Prinsip saya memang seperti itu maksudnya, karena ada pemain lain juga.
"Jadi saya tidak menilai pemain-pemain seperti apa," imbuhnya.
Profil Singkat Hugo Samir
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar