Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liverpool Bantai Man United 7-0, Roy Keane: Kalau Saya Bakal Ngilang Beberapa Bulan!

By Ragil Darmawan - Senin, 6 Maret 2023 | 03:47 WIB
Para pemain Liverpool merayakan gol ke gawang Manchester United dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Minggu (5/3/2023).
PAUL ELLIS/AFP
Para pemain Liverpool merayakan gol ke gawang Manchester United dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Minggu (5/3/2023).

SUPERBALL.ID - Legenda Manchester United, Roy Keane, melontarkan kata-kata kasar kepada para pemain Setan Merah setelah mendapatkan hasil yang sangat mengecewakan.

Bertanding menghadapi tuan rumah Liverpool dalam laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (5/3/2023) malam WIB, Man United menelan kekalahan dengan skor memalukan.

Tim besutan Erik ten Hag itu takluk dengan tujuh gol tanpa balas.

Darwin Nunez, Cody Gakpo dan Mohamed Salah semuanya mencatatkan dua gol dalam pertandingan tersebut.

Sedangkan satu gol Liverpool lainnya dicetak oleh Roberto Firmino.

Baca Juga: Roy Keane Minta Erik ten Hag Mundur dari Manchester United Usai Persembahkan Trofi Piala Liga Inggris

Menanggapi soal hasil pertandingan tersebut, Roy Keane sangat marah dengan penampilan para pemain Man United, khususnya pemain senior.

Keane merasa para pemain senior tidak menunjukkan mental bertanding, semangat dan perjuangan di saat timnya dalam posisi tertinggal.

Bahkan ia mengatakan bahwa dirinya bakal menghilang selama berbulan-bulan apabila bermain untuk Man United dan menelan kekalahan seperti itu.

"Jika saya dikalahkan 0-6 atau 0-7, saya akan bersembunyi," ujar Keane kepada Sky Sports sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X