Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kualifikasi Piala Asia Wanita U-20 - Hadapi Vietnam, Timnas Wanita U-20 Indonesia Siap Balas Dendam

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 7 Maret 2023 | 16:38 WIB
Pelatih dan pemain Timnas Wanita U-20 Indonesia dan Timnas Wanita U-20 Vietnam berfoto bersama dalam konferensi pers menjelang laga kedua tim di Grup F Kualifikasi Piala Asia Wanita U-20 2024.
SOHA.VN
Pelatih dan pemain Timnas Wanita U-20 Indonesia dan Timnas Wanita U-20 Vietnam berfoto bersama dalam konferensi pers menjelang laga kedua tim di Grup F Kualifikasi Piala Asia Wanita U-20 2024.

SUPERBALL.ID - Timnas Wanita U-20 Indonesia bakal mengawali kiprah di Grup F Kualifikasi Piala Asia Wanita U-20 2024 dengan menghadapi Vietnam.

Pertandingan Grup F tersebut bakal berlangsung di Stadion Viet Tri, Vietnam, Selasa (7/3/2023) pukul 18.00 waktu setempat.

Kedua tim sebelumnya sudah pernah berhadapan di Piala AFF Wanita U-20 2022 yang digelar di Indonesia.

Bermain di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, skuad muda Garuda Pertiwi harus mengakui keunggulan Vietnam dengan skor tipis 1-2.

Baca Juga: Daftar 23 Pemain Timnas Wanita U-20 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia Wanita U-20

Vietnam pada akhirnya lolos hingga babak final meski harus puas menjadi runner-up usai kalah 0-2 dari Australia.

Di sisi lain, Indonesia harus rela tersingkir di babak penyisihan grup setelah kalah bersaing dengan Vietnam dan Thailand.

Pada pertemuan kali ini, kedua tim mayoritas masih diperkuat oleh pemain-pemain yang bermain di Piala AFF Wanita U-18 2022.

Meski begitu, pelatih Indonesia Rudy Eka Priyambada menegaskan bahwa timnya tidak gentar dengan Vietnam.

Bermodalkan persiapan yang lebih baik, Rudy Eka bertekad membalas kekalahan dari Vietnam pada Juli tahun lalu.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X