Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah dari Barito Putera, Coach Aji Evaluasi Kinerja Pemain Belakang Persebaya

By Wibbiassiddi - Kamis, 9 Maret 2023 | 22:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso,  saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-27 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-27 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023).

SUPERBALL.ID - Persebaya Surabaya gagal mendapatkan hasil bagus di pekan ke-29 Liga 1 setelah kalah dari Barito Putera.

Persebaya harus takluk 1-2 dari Barito Putera, sehingga mereka tidak mendapatkan tambahan poin.

Setelah pertandingan, coach Aji Santoso tidak menyalahkan kinerja wasit selama memimpin laga.

Pelatih berusia 52 tahun itu memberikan evaluasi soal lini belakang yang tidak tampil maksimal.

Baca Juga: Kembali Ditunjuk Jadi Nakhoda Arema FC, Joko Susilo Ingin Kembalikan Marwah Singo Edan

"Pertama selamat pada Barito Putera menang pada pertandingan ini," ujar Aji Santoso setelah pertandingan.

"Memang dalam pertandingan tadi Persebaya mendominasi, gol yang dibuat oleh Barito Putera adalah kesalahan lini belakang kami."

Kesalahan yang kedua adalah para pemain Persebaya tidak ada yang mengantisipasi pergerakan dari Renan Silva.

Padahal coach Aji sudah mengingatkan saat latihan, Renan Silva adalah pemain yang harus diwaspadai.

Pelatih kelahiran Malang itu mengatakan timnya mungkin lupa harus menjaga lawannya.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X