Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pesan Penting Jokowi ke Shin Tae-yong, Tanda Perpanjangan Kontrak?

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 1 April 2023 | 20:17 WIB
Presiden RI Joko Widodo dan pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong di SUGBK, Sabtu (1/4/2023).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Presiden RI Joko Widodo dan pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong di SUGBK, Sabtu (1/4/2023).

SUPERBALL.ID - Fakta menarik di balik pertemuan Presiden Jokowi dengan para pemain Timnas U-20 Indonesia, sedikit titik terang masa depan Shin Tae-yong.

Presiden Joko Widodo menemui skuad Timnas U-20 Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (1/4/2023).

Dalam pertemuan itu, Presiden Jokowi memberi semangat kepada para putra bangsa yang sedianya berjuang di Piala Dunia U-20 2023.

Meski pada akhirnya harus batal setelah FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah kompetisi karena alasan keamanan.

Selain memberi semangat, Presiden juga mendengarkan curhat para pemain yang sebagian ingin mennjadi abdi negara dan melanjutkan sekolah.

Baca Juga: Tak Bawa Skuad Terbaik, Timnas U-22 Thailand Tetap Bidik Medali Emas di SEA Games 2023

Jokowi sengaja hadir di SUGBK untuk memberi semangat dan memastikan masa depan para pemain tetap diperhatikan pemerintah.

Tentu melalui program jangka panjang termasuk bermain di ajang seperti Piala AFF, SEA Games hingga Asian Games.

Selain itu, Presiden Jokowi juga sedikit menyinggung mengenai Shin Tae-yong perihal kendala yang dialami saat menukangi tim nasional.

Sayangnya, Presiden tak menyinggung perihal kontrak Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas yang habis pada akhir tahun 2023.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Kompas.tv

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.