Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rencana Jokowi untuk Pemain Timnas U-20 Indonesia: Digabungkan di Satu Tim dan Berkompetisi di Liga 1 Musim Depan?

By M Hadi Fathoni - Minggu, 2 April 2023 | 09:00 WIB
Skuat timnas U-20 Indonesia (skuad timnas U-20 Indonesia) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (1/4/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas U-20 Indonesia (skuad timnas U-20 Indonesia) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (1/4/2023).

Ajang yang dimaksud oleh Presiden RI tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah Liga 1 2022-2023.

Dengan kata lain, Jokowi ingin PSSI membentuk tim baru yang berisikan para pemain Timnas U-20 Indonesia.

Hal itu disampaikan langsung oleh Hokky Caraka yang merupakan bomber PSS Sleman dan Garuda Nusantara.

"Tadi (kemarin) pak Presiden berencana anak-anak timnas U-20 ini agar nanti digabungkan dalam satu tim yang sama," ucap Hokky, dikutip SuperBall.id dari Antaranews.

Hal itu diinginkan Joko Widodo agar tetap mempertahankan kekompakan tim.

Baca Juga: Pesan Penting Jokowi ke Shin Tae-yong, Tanda Perpanjangan Kontrak?

Ia tak ingin kekompakan tim yang sudah dibangun sejak lama hilang begitu saja akibat batalnya Piala Dunia U-20 tersebut.

Oleh sebab itu, dirinya akan mencoba berbicara dengan PSSI terkait hal ini.

"Biar chemistry kita tidak hancur, karena kan kemarin kita seminggu pulang terus kumpul lagi. Pasti chemistry hilang lagi."

"Mungkin itu masih dalam rencana, dan mungkin masih bisa terwujud," jelas Hokky.


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X