Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rencana Jokowi untuk Pemain Timnas U-20 Indonesia: Digabungkan di Satu Tim dan Berkompetisi di Liga 1 Musim Depan?

By M Hadi Fathoni - Minggu, 2 April 2023 | 09:00 WIB
Skuat timnas U-20 Indonesia (skuad timnas U-20 Indonesia) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (1/4/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat timnas U-20 Indonesia (skuad timnas U-20 Indonesia) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (1/4/2023).

SUPERBALL.ID - Salah satu penggawa Timnas U-20 Indonesia, yakni Hokky Caraka, mengungkapkan kejelasan nasib ia dan rekan-rekannya pasca gagal mentas di ajang Piala Dunia U-20 2023.

Gagalnya Timnas U-20 Indonesia tampil di ajang tersebut membuat Shin Tae-yong harus membubarkan tim.

Pembubaran tim tersebut dilakukan Shin pada Sabtu (1/4/2023).

Agenda itu juga turut dihadiri oleh Ketua Umum PSSI, yakni Erick Thohir, dan juga Zainudin Amali selaku Wakil Ketua Umum.

Tak lupa juga hadir Presiden Republik Indonesia, yakni Joko Widodo, di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut, Joko Widodo memberikan beberapa kata penyemangat untuk para pemain.

Ia tak ingin para anak muda kebanggaan bangsa tersebut kehilangan semangat usai dipastikan gagal mentas di Piala Dunia U-20 2023.

Bahkan Jokowi disebut sudah memiliki rencana terkait masa depan para pemain.

Baca Juga: Jokowi Ditodong Jabatan, Sebagian Pemain Timnas U-20 Indonesia yang Minta

Pria berusia 61 tahun itu ingin para pemain tetap berada di satu tim yang sama setelah ini.

Andai sudah berada di satu tim yang sama, Jokowi juga ingin mereka berkompetisi pada sebuah ajang.

Ajang yang dimaksud oleh Presiden RI tersebut tidak lain dan tidak bukan adalah Liga 1 2022-2023.

Dengan kata lain, Jokowi ingin PSSI membentuk tim baru yang berisikan para pemain Timnas U-20 Indonesia.

Hal itu disampaikan langsung oleh Hokky Caraka yang merupakan bomber PSS Sleman dan Garuda Nusantara.

"Tadi (kemarin) pak Presiden berencana anak-anak timnas U-20 ini agar nanti digabungkan dalam satu tim yang sama," ucap Hokky, dikutip SuperBall.id dari Antaranews.

Hal itu diinginkan Joko Widodo agar tetap mempertahankan kekompakan tim.

Baca Juga: Pesan Penting Jokowi ke Shin Tae-yong, Tanda Perpanjangan Kontrak?

Ia tak ingin kekompakan tim yang sudah dibangun sejak lama hilang begitu saja akibat batalnya Piala Dunia U-20 tersebut.

Oleh sebab itu, dirinya akan mencoba berbicara dengan PSSI terkait hal ini.

"Biar chemistry kita tidak hancur, karena kan kemarin kita seminggu pulang terus kumpul lagi. Pasti chemistry hilang lagi."

"Mungkin itu masih dalam rencana, dan mungkin masih bisa terwujud," jelas Hokky.

Pemain berusia 19 tahun itu juga memastikan bahwa kompetisi yang dituju adalah Liga 1.

Namun dirinya masih belum bisa memastikan apakah mereka akan ikut Liga 1 musim depan atau tidak.

Sebab hal ini masih dalam kajian Erick Thohir dan timnya di PSSI.

Baca Juga: Kondisi Mental Disorot, Hokky Caraka Cs Butuh Pendampingan Psikolog?

Akan tetapi, Hokky berharap keinginan Jokowi ini bisa segera terwujud nantinya.

"Kalau soal itu (kompetisi) pasti akan ikut di Liga 1 Indonesia."

"Kita akan berkompetisi di salah satu tim itu."

"Jadi semoga benar terwujud lah harapan dari pak Jokowi," jelasnya.

Untuk hal ini, sepertinya baru terjadi dalam dunia sepak bola Indonesia.

Namun, hal yang sama sebenarnya sudah pernah terjadi di duania Basket nasional.

Di dunia basket sendiri, timnas juga memiliki tim yang bernama Indonesia Patriots.

Baca Juga: Ini Tujuan Istana Undang Para Pemain Timnas U-20 Indonesia

Mereka telah mengikuti kompetisi Liga Basket Indonesia (IBL) sejak musim 2020 lalu.

Pembentukan ini ditujukan agar kualitas Timnas Basket Indonesia membaik dan bisa berprestasi.

Kendati mengikuti turnamen IBL, tetapi Indonesia Patriots dipastika tak bisa menjuarai ajang tersebut.

Sebab mereka tak memiliki hak untuk tampil di babak playoff IBL.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X