Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cuma Gara-gara Foto, Vietnam Panas Dingin Usai Park Hang-seo Pulang ke Korea

By Eko Isdiyanto - Selasa, 4 April 2023 | 14:33 WIB
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, dalam konferensi pers menjelang tampil di Piala AFF 2022.
VFF.ORG.VN
Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo, dalam konferensi pers menjelang tampil di Piala AFF 2022.

Baca Juga: Erick Thohir Bawa Misi ke FIFA, Israel Absen, Bisakah Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023?

Media lokal yang menyorot hal itu menyebut Vietnam tengah dibuat panas dingin karena aksi Park Hang-seo saat pulang kampung.

"Pelatih Park Hang Seo menyebabkan demam dengan foto dirinya mengenakan kemeja merah muda dan mengambil gambar pohon sakura," tulis TheThao247.vn.

"Meski telah menyelesaikan pekerjaannya sebagai pelatih kepala Timnas Vietnam, Pelatih Park Hang-seo tetap mendapat perhatian dan cinta dari para penggemar," imbuh mereka.

Park Hang-seo begitu dicintai publik Vietnam, meski gagal memberi gelar Piala AFF 2022 sebagai kado perpisahannya.

Baca Juga: Superkomputer Bikin Prediksi Klasemen Akhir Liga Inggris, Siapa yang Bakal Juara dan Degradasi?

Hingga saat ini belum jelas masa depan yang akan dipilih Park Hang-seo, namun rumor yang santer disebutkan ia akan melatih salah satu klub V-League.

Salah satu klub Polisi Hanoi, CAHN FC, disebut-sebut akan menggunakan jasanya sebagai pelatih kepala di samping sederet nama pemain mentereng Timnas Vietnam.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X